Sampai Hati! Setelah Dilahirkan, Bayi Dibunuh Lalu Dibuang ke Tong Sampah
- Senin, 19 Nov 2018 - 17:31 WIB
- dibaca 524 kali
SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Bayi berjenis kelamin perempuan ditemukan dalam kondisi tidak bernyawa di tong sampah Jalan Bola Kaki, Kelurahan Banjar, Kecamatan Siantar Barat, Senin (19/11/2018) sekira pukul 09.00 WIB. Penemuan itu pun langsung menghebohkan warga sekitar.
Bayi tersebut pertama kali ditemukan oleh seorang pemulung dalam keadaan terbungkus plastik warna hitam. Oleh pemulung itu, kemudian diberitahukan kepada warga sekitar dan kepada Lurah Banjar Ismono.
(Baca: Bayi Penderita Jantung Bocor asal Siantar Meninggal Dunia)
(Baca: Bayi Kembar Tiga Lahir di Asahan, Ayahnya Mimpi Begini Sebelumnya)
Selanjutnya, Ismono memberitahukan hal tersebut kepada pihak kepolisian. Jenazah bayi tersebut kemudian dievakuasi ke Instalasi Jenazah RSUD dr Djasamen Saragih Kota Siantar, guna diautopsi.
“Bayi itu beratnya 3.250 gram, panjang 53 centimeter. Kondisinya masih segar,” ungkap dokter forensik dr Reinhard Hutahaean, kepada BENTENG SIANTAR (siantar.bentengtimes.com) usai proses autopsi.
(Baca: Kisah Bayi 7 Bulan, Generasi Satu-satunya yang Tertinggal Setelah Tragedi Danau Toba)
(Baca: Menguras Air Mata! Ayah Tebus Jenazah Bayinya di RS dengan Sepedamotor)
Sesuai hasil autopsi, jelas Reinhard, tidak ada tanda kasih sayang dan perawatan terhadap bayi tersebut. Selain itu, bayi dilahirkan tidak melalui proses medis.
“Usainya cukup, 9 bulan. Lahir hidup dari dalam kandungan, sudah bernafas. Tidak ada tindakan medis. Itu terlihat dari tali pusat yang bentuknya tidak beraturan,” jelasnya.
(Baca: Hari yang Mengharukan! Bayi Lahir Setelah Ayahnya Gugur di Kerusuhan Mako Brimob)
(Baca: Bayi Ini Lahir Setelah 4 Tahun Orangtuanya Meninggal, Kok Bisa?)
Parahnya lagi, ditemukan tanda-tanda kekerasan pada tubuh bayi tersebut.
“Ada tekanan di dada, leher, dan kepala. Setelah dilahirkan, usianya hanya sekitar 30 menit,” ungkap Reinhard.
Dan sejauh ini, polisi masih melakukan penyelidikan dan pendalaman kasus tersebut.