PAC PDIP Siantar Martoba Komit Menangkan MP

Share this:
BMG
Mangapul Purba SE saat berkumpul bersama kader PDIP Kecamatan Siantar Martoba, dalam acara konsolidasi, Minggu (6/1/2019).

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Memasuki bulan politik masing-masing kader partai mulai menyatukan kekuatan untuk ikut serta menyukseskan pemilu serentak pada Rabu, 17 April 2019, mendatang. Tak terkecuali di tubuh Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP).

Minggu (6/1/2019), partai berlogo banteng muncung putih ini, menggelar konsolidasi untuk tingkat Kecamatan Siantar Martoba dan merupakan konsolidasi terakhir. Dimana sebelumnya Tahun 2018 lalu, tujuh kecamatan lain yang ada di Pematangsiantar sudah lebih dulu menggelar kegiatan konsolidasi.

Sebagai kader PDI Perjuagan yang juga mencalon sebagai Anggota DPRD tingkat satu dari Dapil Sumut X, Pematangsiantar dan Kabupaten Simalungun, Mangapul Purba SE selalu hadir di setiap kegiatan konsolidasi untuk bertatap muka langsung dengan kader PDI Perjuangan di tingkat kecamatan dan ranting.

Pada pertemuan bersama kader PDI Perjuangan Kecamatan Siantar Martoba, tujuh ranting yang ada di kecamatan tersebut siap memberikan dukungan sekaligus memenangkan Mangapul Purba untuk duduk menjadi Anggota DPRD di tingkat Provinsi. Sikap dan komitmen ini disampaikan seluruh kader PDI Perjuangan secara langsung dan transparan saat kegiatan konsolidasi berlangsung.

Menanggapi hal itu, Mangapul Purba sore itu manyampaikan, semoga dari hasil konsolidasi PDI Perjuangan di Kecamatan Siantar Martoba ini menjadi momentum untuk memperkokoh panji-panji partai, dalam artian meningkatkan tali silaturahim sesama ranting serta kader dan masyarakat pendukung PDIP.

Lanjut politisi yang akrab disapa MP ini, untuk ikut menyukseskan pemilihan Presiden dan Wakil Presiden serta calon legislatif mendatang dibutuhkan berbagai kesiapan, antara lain kesiapan saksi dan petugas di masing-masing TPS (tempat pemungutan suara).

“Dari 92 TPS yang ada di Siantar Martoba, kita harus siapkan dulu saksi dan petugas di sana agar pemilihan di daerah tersebut bisa berjalan lancar sesuai harapan,” pungkas Mangapul.

BacaJawaban Tak Terduga MP Saat Ditanya Jemaat GBI Rock, Apakah Yakin Menang?

BacaMP: Keberpihakan Wong Cilik Diimplementasikan Jokowi Dalam Nawacitanya

Kader PDIP yang saat ini dipercaya sebagai Koordinator Tim Pemenangan Capres dan Cawapres Joko Widodo-Ma’ruf Amin ini juga berpesan, kepada seluruh kader PDIP yang ada di Pematangsiantar dan Simalungun, selain mengajak masyarakat untuk memberikan hak suara datang ke TPS, juga jangan menghalang-halangi mereka untuk memilih pilihannya masing-masing. Dengan demikian terwujudlah pemilihan yang sportif.

Melihat situasi politik saat ini, MP mengaku dari survei yang ada, 85 persen masyarakat Pematangsiantar masih mendukung Jokowi satu periode lagi.

“Ya, kita berharap proses pemilihan Presiden dan Legislatif nantinya bisa berjalan sesuai harapan. Sebagai koordinator pemenangan Jokowi-Amin, saya yakin di Sumatera Utara Jokowi-Amin, menang,” cetus mantan Anggota DPRD Simalungun ini.

BacaBersama Mariono, MP Turun ke Sawah, Ini Harapan Masyarakat Ujung Padang

BacaKisah MP Tentang Sosok Ma’ruf Amin: Perasaan, Saya Itu kecil, Gak Ada Apa-apanya

Melalui moment Tahun Baru ini, MP mengucapkan terima kasih kepada PAC Siantar Martoba yang komit memberikan dukungan kepadanya. Semoga di tahun 2019 PDIP semkain kompak untuk memenangkan seluruh kader yang ikut sebagai peserta pemilihan, baik di tingkat pusat, provinsi sampai ke tingkat dua.

“Kalau kita kompak dan saling bergandengan tangan, saya yakin masyarakat Siantar Martoba akan mendukung kita,” tutup Mangapul Purba.

Share this: