Empat Bandar Togel di Siantar, Kapolres: Jurtulnya Nggak Mau Mengaku

Share this:
BMG
Kapolres Siantar AKBP Heribertus Ompusunggu.

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Perjudian jenis toto gelap (togel) kian marak di Kota Siantar. Saat ini, tercatat sedikitnya empat bandar masih beroperasi. Mereka adalah berinisial FP, warga Jalan Farel Pasaribu, Kecamatan Siantar Marihat, SS, warga Tomuan, Kecamatan Siantar Timur, RS, warga Jalan Saribudolok, Kecamatan Siantar Marihat, dan PP, warga Jalan SKI, Kecamatan Siantar Selatan.

Kapolres Siantar AKBP Heribertus Ompusunggu mengaku sudah pernah mendengar nama-nama itu.

“Sudah (pernah dengar),” katanya saat dihubungi BENTENG SIANTAR, via WhatsApp, Selasa (18/6/2019).

Namun, sambung Heribertus, pihaknya memiliki kendala untuk mengungkap para bandar itu. Sebab, setiap juru tulis (jurtul) togel yang ditangkap, tidak ada yang mengakui siapa bandarnya.

“Jurtulnya nggak mau mengaku. Kan nggak mungkin kita gebukin. Nggak bisa lagi seperti itu,” kilah Heribertus.

BacaKapolres Siantar Soal Judi Togel: Kita Sikat!

BacaIni Bukti Jika Judi Togel Masih Marak di Siantar, Siapa di Balik Dedi Efendi?

Heribertus membeberkan, saat ini banyak bandar yang bermain sendiri. Sehingga, semua tidak terkoordinir. Hal itu pun menjadi kendala dalam mengungkap jaringan perjudian tersebut.

“Sekarang, banyak yang main-main sendiri,” ucapnya.

BacaIngat! Kapolres Siantar Yang Baru AKBP Heri Ompusunggu Optimis Berantas Togel

BacaTentang Togel dan Sikap Kapolres Siantar Terhadap Para Bandar Besar

Meski begitu, Heribertus menegaskan, pihaknya akan tetap mengungkap dan memberantas judi togel. Heribertus pun meminta informasi apabila mengetahui soal bisnis haram tersebut.

“Kita tangkapi itu. Mohon informasi,” tegasnya.

Share this: