Spesialis Maling Ternak Beraksi di Simalungun, 2 Ekor Kerbau Hilang di Silimakuta
- Selasa, 31 Jul 2018 - 18:24 WIB
- dibaca 456 kali
SIMALUNGUN-BENTENGSIANTAR.com– Masyarakat pemilik ternak kerbau diimbau lebih waspada. Pasalnya, spesialis maling ternak kerbau kembali beraksi di Simalungun.
Seperti dialami Jhon Girsang (34), warga Dusun Bintang Mariah, Nagori Sinar Baru, Kecamatan Silimakuta, Kabupaten Simalungun, 2 ekor kerbau miliknya raib diangkut kawanan maling dari kandang. Atas kejadian itu, pihaknya mengalami kerugian ditaksir sebesar Rp30 juta.
Peristiwa itu terjadi pada, Selasa (24/7/2018), dini hari, lalu. Kejadian hilangnya kerbau di Tobbak Pokki. Diperkirakan, kawanan maling berjumlah lebih dari 3 orang.
“Ya, kerbau saya itu hilang dari kandang di Tobbak Pokki,” sebut Jhon kepada BENTENGSIANTAR.com, Selasa (31/7/2018).
Dijelaskan Jhon, pada malam itu diduga pelaku beraksi dengan leluasa. Sebab pihaknya tengah mengikuti rapat desa. Sehingga jauh dari pengawasan.
“Pada malam itu, pas pula ada rapat di kampung. Disaat itulah, mungkin mereka bebas beraksi. Karena kami ikut dalam rapat,” kisahnya.
“Diperkirakan kejadiannya sekitar jam 03.00 pagi. Sebab kami tidur jam 01.00, tidak ada suara kendaraan lewat,” aku Jhon, sembari menduga pelaku menggunakan kendaraan truk Colt Diesel, untuk mengangkut kerbau miliknya.
Keesokan harinya, diketahuilah bahwa 2 ekor kerbau miliknya, telah raib. Sebab tak lagi berada di kandang. Namun, lanjut Jhon, pihaknya memilih untuk tidak melaporkan kejadian itu kepada pihak berwajib.
“Kami sudah mencari ke berbagai tempat. Tapi belum ada tanda-tanda. Sementara tak jauh dari kandang, sudah kami temukan bekas lintasan ban mobil. Makanya tak kami laporkan,” tutup Jhon, seraya mengimbau agar warga pemilik kerbau lainnya berjaga-jaga.