Tiga Rumah di Perumnas Batu Anam Terbakar, Pemicunya Diduga Ledakan Tabung Gas

Share this:
FERRY SIHOMBING-BMG
Sejumlah petugas damkar sedang berusaha memadamkan api yang melalap rumah warga di Jalan Akasia Raya, Jalan Karet Raya, Nagori Nusa Harapan, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, Sabtu (25/8/2018) pagi.

SIMALUNGUN, BENTENGSIANTAR.com– Sebanyak tiga rumah di Jalan Akasia Raya dan Jalan Karet Raya, Nagori Nusa Harapan, Komplek Perumnas Batu Anam, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, dilalap si jago merah, Sabtu (25/8/2018), sekira pukul 09.00 WIB. Tidak ada korban jiwa dalam insiden itu, namun kerugian ditaksir mencapai ratusan juta rupiah.

Informasi diperoleh BENTENG SIANTAR (siantar.bentengtimes.com), dua rumah yang terbakar yakni milik Helman Damanik, seorang pensiunan PNS. Sedangkan satu rumah lainnya milik Kastina boru Damanik, seorang PNS.

Saat kejadian, salah satu rumah Helman dalam keadaan kosong. Sementara satu lainnya dikontrakkan kepada Tumiar boru Siregar. Api tersebut pun muncul dari rumah yang dikontrak Tumiar.

“Kami lihat tadi apinya dari rumah boru Siregar itu,” kata beberapa warga di lokasi kejadian.

(Baca: Kebakaran di Cafe Depan Kampus USI, Sudah 3 Korban Meninggal Dunia)

(Baca: Korban Kebakaran Kafe Gina Bertambah: Selamat Jalan Sobatku, Rani Saragih)

Api tak sampai merembet ke rumah warga lainnya karena petugas Pemadam Kebakaran (damkar) Pemko Siantar dan PT STTC langsung turun ke lokasi. Proses pemadaman api juga dibantu personel BPBD dan Polsek Bangun.

(Baca: Kebakaran Kafe depan USI, Masalahnya Tidak Ada Racun Api)

(Baca: Rumah Panggung Milik Boru Sinaga di Gurilla Ludes Terbakar)

Kapolsek Bangun AKP Putra Jani Purba menjelaskan, pihaknya sudah melakukan olah TKP (tempat kejadian perkara) atas peristiwa itu.

“Kita juga sudah mintai keterangan saksi-saksi. Pemilik rumah Helman Damanik memang sedang berada di NTB (Nusa Tenggara Barat). Di tempat anaknya,” ucap Putra Jani.

Berdasarkan hasil olah TKP, lanjut Putra Jani, kuat dugaan kebakaran terjadi akibat ledakan tabung gas.

Share this: