Ini Komentar IPHI Soal Walikota Abaikan Larangan Selfie Belakangi Ka’bah

Share this:
FERRY SIHOMBING-BMG
Natsir Armaya Siregar

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Pengurus Daerah Ikatan Persaudaraan Haji Indonesia (PD IPHI) Kota Pematangsiantar membenarkan bahwa ada larangan pengambilan foto di lingkungan Masjid Haram. Namun soal selfie Walikota Hefriansyah membelakangi Ka’bah yang viral itu, dinilai tidak masalah karena posisi pengambilan foto masih tergolong jauh dari Ka’bah.

“Memang dilarang (selfie di Ka’bah),” ujar Sekretaris PD IPHI Kota Pematangsiantar Natsir Armaya Siregar, kepada Benteng Siantar (siantar.bentengtimes.com) via telepon seluler, Selasa (21/8/2018). Namun, Armaya berpendapat jika foto selfie Hefriansyah tersebut tidak menjadi masalah karena jaraknya cukup jauh dari Ka’bah.

“Kalau saya lihat dari foto itu, kayaknya jaraknya jauh. Dan yang dilarang itu kalau selfie dekat dengan Ka’bah dan mengganggu orang beribadah. Itu kayaknya (Hefriansyah) dekat ke tangga, tidak dekat orang beribadah,” ujar Armaya.

(Baca: Walikota Siantar Abaikan Larangan Selfie di Masjidil Haram)

(Baca: Paripurna Pansus Angket Lagi-lagi Tak Kuorum, Mangatas: Sudah Selesai)

Armaya mengungkapkan, petugas kepolisian Arab Saudi juga selalu melakukan pengamanan di sekitar Ka’bah. Oleh sebab itu, kalau memang Hefriansyah melanggar aturan maka petugas tentu akan melakukan tindakan.

“Ada polisi Arab Saudi juga di situ. Kalau melanggar, ya pasti langsung ditangkap,” ujarnya.

Share this: