Hadir Dalam Rapat Pendeta GKPI se Indonesia, Menteri Yasonna Dorong Jemaat Kelola UMKM
- Jumat, 16 Sep 2022 - 20:19 WIB
- dibaca 193 kali
PARAPAT, BENTENGSIANTAR.com– Sebanyak 259 pendeta Gereja Kristen Protestan Indonesia (GKPI) dari seluruh Indonesia mengikuti rapat pendeta ke-42, bertempat di Niagara Hotel, Parapat, Kabupaten Simalungun, 13-16 September 2022.
Kegiatan yang dibuka Bishop GKPI Pendeta Abdul Hutauruk MTh, didampingi Sekjen Pendeta Humala Lumbantobing MTh, Ketua Badan Pengurus Rapat Pendeta (BPRP) Pdt Polin Sihombing MTh, Sekretaris Wilfrid Hutapea STh, dihadiri Menteri Hukum dan HAM Prof Yasonna H Laoly serta sejumlah tokoh nasional.
Pada rapat tersebut pendeta GKPI membahas upaya-upaya yang dapat dilakukan untuk meningkatkan kesejahteraan jemaat di tengah pandemi Covid 19.
Selain itu juga dibahas program untuk peningkatan kualitas pelayanan jemaat pada kehidupan yang akan datang.
“Rapat pendeta GKPI se Indonesia, diharapkan menjadi evaluasi bagi seluruh pendeta untuk terus berupaya, berinovasi untuk meningkatkan kesejahteraan warga jemaat, khususnya di tengah pandemi Covid 19 dan peningkatan kualitas pelayanan kepada jemaat di masa mendatang,” kata Abdul.
Baca: Masjid dan Gereja Berdampingan, Bukti Siantar Kota Toleran
Baca: Tingkatkan Kualitas Melayani, GSM GKPI se Indonesia Ikut Pelatihan di Medan
Sedangkan, Menteri Hukum dan HAM RI Yasonna H Laoly pada acara hari ketiga hadir memberikan materi peningkatan ekonomi masyarakat melalui pengembangan UMKM.
Yasona mendorong jemaat gereja untuk meningkatkan kesejahteraan dengan mengelola UMKM.