SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasat Lantas) Polres Siantar AKP Hendro Wibowo akhirnya dimutasi setelah menjabat sekitar lima bulan. Selain Kasat Lantas, Kepala Satuan Reserse Kriminal (Kasat Reskrim) Polres Siantar AKP Hasoloan Sinambela juga dimutasi.
Mutasi tersebut sesuai surat telegram Kapolda Sumut Nomor:ST/1205/X/KEP./2018, tertanggal 5 November 2018.
Sebelumnya, kedua perwira tersebut resmi menjabat setelah serah terima jabatan (sertijab) dengan pejabat sebelumnya pada 26 April 2018 silam. Sertijab itu dipimpin langsung oleh Kapolres Siantar AKBP Doddy Hermawan.
Kini, posisi AKP Hendro Wibowo akan digantikan oleh AKP Ali Umar yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Lantas Polres Binjai. AKP Hendro Wibowo selanjutnya akan menjabat sebagai Panit 1 Subdit 3 Ditintelkam Polda Sumut.
(Baca: Sebulan Terakhir, Tiga Korban Tewas di Jalan Pdt J Wismar Saragih, Begini Kata Kanit Lantas..)
(Baca: Lima Bulan Menjabat, Kasat Narkoba dan Kasat Reskrim Polres Simalungun Dimutasi)
Sedangkan, posisi AKP Hasoloan akan digantikan oleh AKP Toga Pardomuan Butarbutar yang sebelumnya menjabat sebagai Kasat Reskrim Polres Tebing Tinggi.
AKP Hasoloan selanjutnya akan menjabat sebagai Panit 1 Subditkilas Ditpamobvit Polda Sumut.