Terima Reward dan Uang dari Kapolres, Satria si Penyelamat Alex Ingin Lakukan Ini
- Kamis, 7 Feb 2019 - 19:50 WIB
- dibaca 228 kali
SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Nama Jaka Satria kini dikenal masyarakat, khususnya di Kota Pematangsiantar. Itu setelah keberaniannya menyelamatkan Alex Simanjuntak, pria yang hendak melakukan percobaan bunuh diri dengan membawa kedua anaknya di tepi jembatan Jalan MH Sitorus, persis samping Rumah Dinas Walikota Siantar, Kecamatan Siantar Barat, pekan lalu.
Tak hanya dikenal, pria berusia 18 tahun itu pun mendapatkan apresiasi dari berbagai pihak, salah satunya Kapolres Siantar AKBP Heribertus Ompusunggu. Heribertus memberikan piagam penghargaan dan uang senilai Rp500 ribu kepada Jaka.
“Pak Kapolres berpesan agar aku selalu berbuat baik, saling menolong dan tidak sombong,” ujar Jaka, saat ditemui di kediamannya, Jalan Tombang, Kecamatan Siantar Barat, Kamis (7/2/2019).
Dengan raut wajah senang, Jaka memerlihatkan piagamnya tersebut kepada sejumlah wartawan. Pria yang sehari-harinya berdagang jajanan batagor di seputaran Jalan MH Sitorus ini bersyukur dengan apresiasi yang diberikan tersebut.
Baca: Fakta di Balik Kasus Percobaan Bunuh Diri Alex, Poin Dua Bikin Miris
Baca: Pedagang Batagor, Satria Penyelamat Pelaku Percobaan Bunuh Diri
Bahkan, sebagai rasa syukur, Jaka berniat untuk mengundang anak-anak yatim piatu dan menggelar acara sederhana.
“Jadi, uang yang diberikan itu aku gunakan untuk menggelar syukuran dengan anak-anak yatim piatu,” kata Jaka.