Terlalu! Sopir Truk Dimintai Uang, Alasan Duka Cita

Share this:
FERRY SIHOMBING-BMG
Dame Tampubolon (kiri), pemalak di lampu merah Jalan Sisingamangaraja, Siantar Utara, diamankan di Mapolres Siantar, Rabu (16/10/2019).

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Sikap tak terpuji Dame Tampubolon (35), membuat resah para sopir truk. Warga Tarutung, Tapanuli Utara (Taput) ini nekat meminta uang kepada setiap sopir truk yang melintas dari lampu merah, di Jalan Sisingamangaraja, sekitaran Mapolsek Siantar Utara. Alasannya, untuk uang duka cita. Terlalu.

Aktivitas pungli (pungutan liar) yang dilakukan pria yang keseharannya sebagai tukang tato di seputaran Pasar Dwikora, Siantar Utara, ini mendadak viral di media sosial (medsos), Selasa (15/10/2019) malam. Atas viralnya aksi itu, personel Polres Siantar pun bergerak dan mengamankan pelaku, Rabu (16/10/2019) pagi.

Kanit Jahtanras Polres Siantar Iptu Yuken Saragih membenarkan penangkapan pelaku pungli (pungutan liar, red) tersebut.

“Kita tangkap setelah kita melihat video yang beredar di media sosial,” kata Yuken.

BacaPengeroyokan Berdarah di Siantar Dipicu Aksi Pemalakan

BacaDua Pemalak di Eks Terminal Sukadame Diringkus, Ternyata Positif Narkoba

Yuken menuturkan, Dame dalam menjalankan aksinya, meminta sejumlah uang kepada sopir truk yang melintas di Jalan SM Raja. Modusnya adalah uang duka cita.

“Pelaku bilang ada yang meninggal,” terang Yuken, sembari menambahkan Dame hingga kini masih dimintai keterangan lebih lanjut.

Share this: