Perumda Tirtauli Siantar Buka Seleksi Direktur Teknik, Syaratnya Ini
- Sabtu, 20 Mar 2021 - 00:19 WIB
- dibaca 111 kali
SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirtauli Kota Pematang Siantar membuka seleksi jabatan Direktur Teknik (Dirtek) periode 2021-2026.
Jabatan tersebut kosong setelah pejabat sebelumnya Paruhum Nali Siregar mengundurkan diri.
Ada beberapa persyaratan untuk menduduki jabatan ini, seperti pendidikan minimal Sarjana Strata 1 (S1), berusia minimal 35, dan maksimal 55 tahun, serta tidak pernah menjadi anggota direksi, anggota dewan pengawas atau anggota komisaris yang dinyatakan bersalah menyebabkan badan usaha yang dipimpin dinyatakan pailit.
Baca: Paruhum Akhirnya Mengundurkan Diri
Baca: Fraksi PDIP Tolak Penerapan Beban Tetap Perumda Tirtauli Siantar
Pengumuman dibukanya seleksi tersebut tertuang dalam surat bernomor:003/PANSEL-DIRTEK/III/2021, tertanggal 18 Maret 2021.
Direktur Utama (Dirut) Perumda Tirtauli Zulkifli Lubis bertindak sebagai Ketua Panitia Seleksi. Sementara, Zainal Siahaan sebagai Sekretaris Panitia Seleksi.