Arah Pembangunan Siantar di Sisa Tahun Anggaran 2021..

Share this:
BMG
Walikota Siantar Hefriansyah saat menghadiri rapat paripurna bersama DPRD Siantar, untuk membahas Ranperda tentang Perubahan APBD (P-APBD) Tahun Anggaran 2021, Senin (20/9/2021).

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Walikota Siantar Hefriansyah menghadiri rapat paripurna bersama DPRD Siantar untuk membahas Rancangan Peraturan Daerah (Ranperda) tentang Perubahan APBD (P-APBD) Tahun Anggaran 2021, Senin (20/9/2021).

Hefriansyah menyampaikan Pengantar Nota Keuangan Walikota atas Ranperda tentang P-APBD Tahun 2021 dan diteruskan dengan penyampaian penyusunan P-APBD.

Hefriansyah mengatakan, Rancangan Perubahan APBD tahun anggaran 2021 disusun dengan mempertimbangkan asumsi-asumsi keuangan dan mencermati kembali program serta kegiatan melalui pergeseran anggaran.

Hefriansyah melanjutkan, rancangan perubahan anggaran tersebut merupakan tindak lanjut hasil evaluasi pelaksanaan APBD yang telah berjalan, baik dari sisi pendapatan, belanja, pembiayaan, serta proyeksi berbagai kemungkinan yang dapat dicapai dan dilaksanakan sampai akhir tahun 2021.

Sehingga, sambung Hefriansyah, pelaksanaan P-APBD Tahun Anggaran 2021 tetap disesuaikan dengan prinsip-prinsip pengelolaan keuangan daerah yang transparan, akuntabel, efisien, dan efektif.

Dalam penyusunan rancangan P-APBD Tahun Anggaran 2021, memuat beberapa agenda penting yang akan dibahas, yakni kebijakan, strategi, prioritas program serta kegiatan.

BacaDigebuk di depan Sang Pacar, Malam Mingguan Kemarin Benar-benar Berantakan

BacaPekerja Bangunan Proyek Wisma Esmeralda Jatuh, 1 Tewas, Rekannya Kritis

Ditegaskan, seluruh program ditujukan pada proses penanganan masalah-masalah pembangunan yang dianggap strategis dan prioritas untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat, meningkatkan kualitas dan kuantitas infrastruktur, mengurangi kesenjangan pembangunan, dan tetap memprogramkan pencegahan penyebaran wabah pandemi covid-19 serta dampak yang ditimbulkan dan penguatan pemulihan ekonomi.

Halaman Selanjutnya..

Harapan ke DPRD Siantar

Share this: