Seorang Ibu Rumah Tangga Tertangkap Tangan Bawa Sabu di Siantar

Share this:
BMG
Seorang ibu rumah tangga inisial IS diringkus dari Jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Bah Kapul, Kecamatan Siantar Sitalasari, Kamis (22/08/2024), malam sekira pukul 20.00 WIB.

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Seorang Ibu Rumah Tangga (IRT) berinisial IS tertangkap tangan bawa sabu di Jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Bah Kapul, Kecamatan Siantar Sitalasari, Kota Pematangsiantar, Kamis (22/08/2024), malam sekira pukul 20.00 WIB.

Seperti pengungkapan kasus-kasus sebelumnya, Ibu Rumah Tangga ini masuk dalam perangkap polisi. Wanita yang menetap di Jalan Komando, Kelurahan Bah Kapul, ini tidak menyadari kalau orang yang memesan sabu kepadanya ternyata polisi yang sedang melakukan penyamaran.

Sehingga, begitu tiba pada lokasi yang disepakati di Jalan Sisingamangaraja, Kelurahan Bah Kapul, pada Kamis malam, polisi langsung menangkapnya.

BacaAlot, Penangkapan Pengedar Sabu di Parluasan, Sampai Minta Bantuan Sabhara dan Reskrim

BacaPengedar Sabu Perumnas Batu 6 Diringkus di Warung Kopi Mak Rozi

Saat digeledah, petugas menemukan barang bukti 1 paket narkotika jenis sabu dalam kotak rokok Luffman, dengan berat bruto 1,40 gram. Selain sabu, petugas turut mengamankan 1 unit handphone Vivo warna biru milik pelaku sebagai barang bukti.

Kepada petugas, ibu rumah tangga ini mengakui seluruh barang bukti itu benar miliknya sendiri.

BacaSurbak, Pengedar Sabu Rambung Merah Ditangkap Polisi

BacaSatu Bulan Terakhir Edar Sabu di Kampung Halaman Siantar Marimbun

Kasat Resnarkoba, AKP Jonny Pasaribu membenarkan penangkapan ibu rumah tangga berinisial IS. Untuk kepentingan proses hukum lebih lanjut, pelaku IS telah ditetapkan sebagai tersangka dan ditahan di balik jeruji sel Polres Pematangsiantar.

Share this: