Ini Para Juara Lomba yang Digelar PKK Siantar, Dapat Uang Pembinaan Langsung Ny Liswati

Share this:
BMG
Ketua TP PKK Kota Pematangsiantar, Ny Liswati Wesly Silalahi menyerahkan Hadiah Lomba PKK Tingkat Kota Pematangsiantar. Penyerahan hadiah digelar di Kantor TP PKK Kota Pematangsiantar, Jalan Porsea, Selasa (06/01/2026).

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Ketua TP PKK Kota Pematangsiantar, Ny Liswati Wesly Silalahi mengajak seluruh pengurus TP PKK mendukung visi misi Wali Kota Pematangsiantar, Wesly Silalahi, yaitu Pematangsiantar yang Cerdas, Sehat, Kreatif, dan Selaras. Ajakan tersebut disampaikan Ny Liswati dalam sambutannya pada acara Penyerahan Hadiah Lomba PKK Tingkat Kota Pematangsiantar. Penyerahan hadiah digelar di Kantor TP PKK Kota Pematangsiantar, Jalan Porsea, Selasa (06/01/2026).

Lomba yang digelar yakni Lomba Tertib Administrasi, Lomba Pola Asuh Anak dan Remaja (PAAR), Lomba Usaha Peningkatan Pendapatan Keluarga (UP2K), Lomba Hatinya PKK, Lomba IVA Test, Lomba Posyandu, dan Lomba Lingkungan Bersih dan Sehat (LBS).

Di awal sambutan, Ny Liswati mengucapkan Selamat Tahun Baru 2026 kepada seluruh TP PKK, para camat, dan lurah yang hadir. Ia berharap tahun 2026 menjadi berkat bagi semua.

“Semoga kita sehat selalu di tahun 2026 ini,” sebut Ny Liswati.

Dalam kesempatan itu, Ny Liswati mengucapkan terima kasih kepada pengurus PKK Tingkat Kecamatan dan Kelurahan yang telah berjuang, sehingga meraih prestasi di Lomba PKK Tingkat Kota Pematangsiantar.

Mewakili juara lomba, Camat Siantar Selatan, Henri Gunawan Purba menegaskan pihaknya siap mengharumkan kembali nama Kota Pematangsiantar di Tingkat Provinsi Sumatera Utara (Sumut).

Ia menceritakan, dua tahun sebelumnya saat menjabat Camat Siantar Marihat, meraih juara 1 di Tingkat Provinsi Sumut dalam lomba IVA Test. Untuk itu, ia menegaskan siap membawa kembali nama Kota Pematangsiantar di Tingkat Provinsi dan Nasional pada tahun 2026.

BacaMeningkatkan Kesehatan Ibu Pasangan Usia Subur, Kader PKK Siantar Ikuti Sosialisasi Kanker Serviks

Untuk itu, Henri mohon bimbingan dan arahan serta petunjuk dari pengurus TP PKK Kota Pematangsiantar agar dapat memberikan yang terbaik untuk persiapan lomba di tingkat Provinsi Sumut.

Halaman Selanjutnya >>>

Share this: