SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Menjelang pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2020 mendatang, bakal calon (balon) Bupati Simalungun Tumbur Napitupulu bersilaturahmi dengan sejumlah tokoh, Senin (2/9/2019). Beberapa tokoh yang ditemui Tumbur, diantaranya Ketua Partai Golkar Simalungun Timbul Jaya Sibarani, Ketua Partai NasDem Simalungun Ida Masta Saragih, Ketua Partai Golkar Siantar Mangatas Silalahi, Kapolres Simalungun AKBP Marudut Liberty Panjaitan, dan Ketua DPD AMPI Sumut David Luther Lubis.
Silaturahmi itu tak lain sebagai bentuk persiapan pria asal Sidamanik tersebut untuk bertarung dalam perebutan kursi bupati Simalungun.
Dalam pertemuan itu, Timbul Jaya menyinggung tentang tujuan Tumbur menjadi bupati. Menjawab itu, Tumbur menegaskan, sebagai putra kelahiran Simalungun, dia ingin menjadikan tanah kelahirannya itu jaya.
Kejayaan itu, papar Tumbur, dapat diraih dengan pemerintahan yang bersih, berwibawa, inovatif, infrastruktur publik yang memadai, dan efektif, pelayanan kesehatan dasar yang bermutu bagi masyarakat, menciptakan dunia usaha dan investasi yang adil serta pro rakyat, serta mengembangkan potensi wisata dan ekonomi kerakyataan.
Baca: Sama-Sama Kelahiran Sidamanik, Alpeda ke Siantar, Tumbur di Simalungun
Baca: Hari Pertama Pendaftaran di PDIP, 5 Bakal Calon Bupati Simalungun Ambil Formulir
Atas pemaparan Tumbur, Timbul Jaya pun mendukungnya. Timbul Jaya berharap, Tumbur bisa menjadi Bupati Simalungun di tahun 2020. Dukungan serupa juga disampaikan Ida Masta Saragih, Mangatas Silalahi, dan David Luther Lubis.