DOLOK BATU NANGGAR, BENTENGSIANTAR.com– Tiga warga Kecamatan Dolok Batu Nanggar, Kabupaten Simalungun, masuk daftar Orang Dalam Pemantauan (ODP) Corona. Ketiganya diketahui baru melakukan perjalanan dari Malaysia dan Yerusalem. Terhadap ketiganya dilarang meninggalkan rumah selama 14 hari.
“Artinya ODP, selama 14 hari dilarang meninggalkan rumah,” kata Kepala Puskesmas Serbelawan dr Sri Mardiani, usai mengunjungi kediaman ketiga ODP tersebut, Kamis (19/3/2020).
Ia mengimbau, apabila selama 14 hari ke depan mengalami demam, batuk, pilek disertai sesak nafas, segera berobat ke Puskesmas Serbelawan.
Namun, Sri memastikan, hingga kini, belum ditemukan warga yang terpapar virus corona atau Covid-19 di wilayah kerjanya.
Baca: Siaga Corona, Delapan Orang di Simalungun dalam Pemantauan, Baru dari Luar Negeri
Baca: Pulang dari Yerusalem, Dua Dokter Spesialis RSUD Deliserdang Diisolasi
Masih di lokasi yang sama, Kapolsek Serbelawan AKP Bambang Prayitno mengingatkan masyarakat benar-benar melaksanakan instruksi tersebut dan sementara waktu menghindari tempat-tempat keramaian.
“Selalu menjaga kebersihan diri sendiri, cuci tangan menggunakan sabun atau menyediakan hand sanitizer di tempat masing-masing,” imbau Bambang.