Parapat Menuju New Normal, Karyawan Hotel Ikut Rapid Test

Share this:
BMG
Bupati Simalungun JR Saragih, didampingi Kepala Dinas Kesehatan dr Lidya Saragih memantau pelaksanaan rapid test terhadap para karyawan hotel di Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Minggu (7/6/2020).

PARAPAT, BENTENGSIANTAR.com– Gugus Tugas Percepatan Penanganan (GTPP) Corona Virus Diases (Covid-19) Kabupaten Simalungun menggelar rapid test terhadap para karyawan hotel di Parapat, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Minggu (7/6/2020).

Pelaksanaan rapid test ini sebagai bentuk kepedulian Tim Gugus Tugas Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Simalungun guna memberikan rasa aman dan nyaman kepada setiap pengunjung.

Kegiatan ini juga sebagai salah satu bentuk kesiapan Simalungun, khususnya Parapat sebagai salah satu destinasi pariwisata Danau Toba menuju new normal.

BacaDukungan Para Pelaku Pariwisata Parapat Untuk New Normal di Simalungun

BacaIni Penjelasan Lengkap Gugus Simalungun Soal 1 Orang Parapat Positif Corona

Bupati Simalungun Jopinus Ramli Saragih kepada wartawan mengatakan, rapid test yang dilakukan untuk memberikan rasa aman dan nyaman kepada para wisatawan yang ingin berlibur ke Parapat.

JR mengatakan, kegiatan ini akan berlanjut. Pihaknya juga memprogramkan rapid test kepada para para nahkoda kapal.

Share this: