Kebakaran Akibat Korsleting Listrik di Bandar Huluan, Pria Lansia Kehilangan Rumah

Share this:
BMG
Petugas pemadam kebakaran dari PT Bridgestone memadamkan api yang menghanguskan satu unit rumah di Huta III, Nagori Naga Jaya 1, Kecamatan Bandar Huluan, Simalungun, Sabtu (27/6/2020).

BANDAR HULUAN, BENTENGSIANTAR.com– Kebakaran yang cukup besar menghanguskan satu unit rumah di Huta III, Nagori Naga Jaya 1, Kecamatan Bandar Huluan, Simalungun, Sabtu (27/6/2020) sekira pukul 16.30 WIB.

Rumah tersebut dihuni Ramli, pria lanjut usia (lansia) berusia 70 tahun. Terbakarnya rumah permanen itu pertama kali diketahui tetangga Ramli.

Warga sekitar melihat bagian depan rumah Ramli sudah terbakar. Melihat itu, warga seketika berteriak hingga mengundang perhatian warga lainnya.

Beberapa saat berselang, sejumlah warga berkumpul dan berupaya memadamkan api dengan kompresor serta air seadanya. Sayangnya, api yang cukup besar tak mampu dipadamkan.

Hingga akhirnya, sekira pukul 17.00 WIB, petugas pemadam kebakaran dari PT Bridgestone datang dan membantu pemadaman api. Saat api padam, rumah dan seisinya sudah hangus terbakar.

BacaKorslet Listrik, Dua Rumah Karyawan Kebun Bah Jambi Terbakar

BacaKorsleting Listrik PLN, 4 Rumah Ludes di Siantar, 5 Orang Alami Luka Bakar

Kasubbag Humas Polres Simalungun AKP Lukman Sembiring membenarkan kejadian itu. Kata dia, tak ada korban jiwa dalam insiden tersebut. Namun, kerugian materil mencapai Rp200 juta.

“Dugaan sementara, kebakaran terjadi akibat korsleting arus listrik,” kata Lukman.

Share this: