54 Paskibra Simalungun Siap Kibarkan Bendera Merah Putih di kota Perdagangan

Share this:
BMG
Suasana acara pengukuhan 54 orang Anggota Paskibra Simalungun, berlangsung di Balei Harungguan Djabanten Damanik, Kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Kamis (15/08/2024).

RAYA, BENTENGSIANTAR.com– Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga mengukuhkan 54 orang putra putri terbaik Kabupaten Simalungun sebagai Paskibra (Pasukan Pengkibar Bendera) Tahun 2024. Mereka akan bertugas mengibarkan bendera merah putih pada Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia yang dipusatkan di kota Perdagangan, Kecamatan Bandar, pada Sabtu 17 Agustus 2024.

Pengukuhan paskibra berlangsung di Balei Harungguan Djabanten Damanik, Kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Kamis (15/08/2024). Pengukuhan ditandai dengan penandatanganan naskah pengukuhan dirangkai dengan penyematan atribut merah putih di dada sebelah kiri, dan pemasangan kendit secara simbolik kepada satu orang anggota Paskibra.

Radiapoh mengucapkan selamat kepada Paskibra yang telah dikukuhkan. Mereka yang dikukuhkan berjumlah 54 orang, terdiri dari 28 orang putra dan 26 orang putri.

“Sebagai putra putri Indonesia atau Kabupaten Simalungun yang terpilih, Ananda sekalian harus mampu menjaga jiwa nasionalisme dan patriotisme di Tanoh Habonaron Do Bona ini,” pesan Radiapoh.

BacaGebyar Literasi Anak Bangsa di Simalungun Dimeriahkan Berbagai Lomba Tingkat Paud hingga SMA

BacaPDIP Pilih Herry Chandra Dampingi Radiapoh Hasiholan Sinaga di Pilkada Simalungun

Atas nama pribadi, masyarakat dan Pemerintah Kabupaten Simalungun, Radiapoh mengucapkan selamat kepada seluruh Anggota Paskibra yang telah mendapat amanah dan kehormatan sebagai Paskibra HUT Republik Indonesia ke-79 Tingkat Kabupaten Simalungun.

Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga dan Forkompimda foto bersama dengan 54 Anggota Paskibra Simalungun Tahun 2024, usai acara pengukuhan bertempat di Balei Harungguan Djabanten Damanik, Kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Kamis (15/08/2024).

BacaRadiapoh Raih Pimpinan Daerah Awards 2024: Ini untuk Seluruh Masyarakat Simalungun

BacaGerak Cepat Pangulu dan Polisi Tanah Jawa, Dua Pencuri Kreta Ditangkap di Simpang Tangsi

Radiapoh juga menyampaikan terima kasih kepada para orangtua yang telah mendorong, mendukung, mendoakan dan terus memberikan motivasi kepada anak-anaknya, sehingga mampu melewati setiap proses penyelesaian dan pelatihan hingga bisa ikut dikukuhkan sebagai Paskibra.

Acara pengukuhan tersebut dihadiri Forkopimda, para pejabat tinggi pratama di lingkungan Pemkab Simalungun, dan keluarga Paskibra.

Share this: