Bupati Radiapoh Pimpin Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi di Perdagangan

Share this:
BMG
Bupati Radiapoh Hasiholan Sinaga memimpin Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 Tahun 2024 di Lapangan Umum kota Perdagangan, Kecamatan Bandar, Simalungun, Sabtu (17/8/2024) pagi.

PERDAGANGAN, BENTENGSIANTAR.com– Bupati Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga memimpin Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 Tahun 2024 di Lapangan Umum kota Perdagangan, Kecamatan Bandar, Simalungun, Sabtu (17/8/2024) pagi. Pada tahun ini, upacara dipusatkan di kota Perdagangan. Berbeda dengan sebelum-sebelumnya di ibukota Kabupaten Simalungun di Pamatang Raya.

Adapun yang bertindak sebagai komandan upacara adalah Kapten Inf Totok Ragil Saputro (Danramil 06 Perdagangan), dan sebagai Perwira Upacara Kapten Inf Rudianto (Danramil 12/Saribudolok).

Upacara diawali dengan dentuman kembang api, kemudian diikuti bunyi sirene.

Anggota DPRD Simalungun, Binton Tindaon membacakan Naskah Proklamasi. Lalu, Bupati selaku inspektur upacara memimpin penghormatan untuk mengheningkan cipta.

“Untuk mengenang jasa para pahlawan dan pejuang bangsa, mengheningkan cipta dimulai,” ucap Radiapoh, yang diikuti seluruh peserta upacara.

Adapun peserta upacara terdiri dari barisan TNI, Polri, BPBD, ASN, OKP, Pramuka, Pelajar SLTP dan SLTA, Purna Paskibra dan Tonsik Rem 022/PT, serta ribuan masyarakat.

Setelah mengheningkan cipta, Kakan Kemenag, Ahmad Sofian memancu pembacaan doa.

Selanjutnya, Diva Natasya Purba (siswi SMA Negeri 1 Panombeian Panei), bertugas sebagai pembawa baki menerima bendera Sang Merah Putih dari Bupati Radiapoh selaku Inspektur Upacara.

Kemudian, Adtya Sabatana Simanjuntak, SMA Plus Efarina, Duta Haykal E Sitorus, SMA Negeri Raya, dan Eco Bryan S Sidabalok (SMA Negeri Girsang Sipangan Bolon), sebagai petugas pengibar bendera menjalankan tugas pengibaran bendera Sang Merah Putih dengan khidmat.

Bupati Radiapoh Hasiholan Sinaga memimpin Upacara Peringatan Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia ke-79 Tahun 2024 di Lapangan Umum kota Perdagangan, Kecamatan Bandar, Simalungun, Sabtu (17/8/2024) pagi.

Bupati Radiapoh menyapa para tamu undangan pada Upacara HUT ke-79 Kemerdekaan RI di kota Perdagangan, Kabupaten Simalungun, Sabtu (17/08/2024).

BacaRadiapoh Jelaskan Apa Itu Marharoan Bolon

BacaEra Bupati Radiapoh: 4.395 Orang Diangkat jadi ASN PPPK, Terbanyak se Indonesia

Adapun Paskibra Simalungun yang bertugas mengibarkan bendera merah putih pada Upacara HUT Ke-79 Kemerdekaan RI Tahun 2024 berjumlah 54 orang terdiri dari 28 putra dan 26 putri. Mereka dipimpin oleh Danton, Sertu Mahdan, Anggota TNI Kodim 0207/Simalungun.

Lalu, dilatih oleh Serka Bernat Panjaitan (Kodim 0207/Sml), Aiptu Amril Yousnaidi (Polsek Bangun), Aipda Joni Susanto Purba (Polsek Raya), Peltu Sugandi (Kodim 0207/Sml), dan Briptu Deddy Handika (Polres Simalungun).

Halaman Selanjutnya >>>

Share this: