Ternyata Ini, Penyebab Debit Air PDAM Tirtauli Berkurang
- Jumat, 21 Des 2018 - 01:11 WIB
- dibaca 219 kali
SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Pipa jenis polyvinyl chloride (PVC) milik Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirtauli Kota Pematangsiantar mengalami patah akibat tertimpa kayu, Kamis (20/12/2018). Hal itu pun berdampak pada terjadinya gangguan layanan air bersih ke beberapa lokasi.
Baca: Pelantikan Direksi PDAM Tirtauli Ditunda: Jangan Abaikan Kepentingan Rakyat
Baca: Ini Daftar Dugaan Korupsi Badri Kalimantan, Mantan Dirut PDAM Tirta Uli
Pipa distribusi ukuran 300 mm yang patah akibat peristiwa alam itu terletak di pinggiran sungai di sekitaran Kecamatan Panei, Kabupaten Simalungun. Mengetahui hal itu, pada Kamis pagi, Tim Teknis PDAM langsung turun ke lokasi, guna melakukan perbaikan.
“Semoga perbaikan selesai hari ini juga. Kita sedang upayakan perbaikan maksimal,” kata Kabag Humas PDAM Tirta Uli Ikhwan Lubis, kepada BENTENG SIANTAR (siantar.bentengtimes.com).
Ikhwan memohon maaf kepada seluruh pelanggan yang aliran airnya terganggu akibat insiden itu.