‘Salam Pancasila’, Bukan Salam Keadagamaan tapi Salam Pemersatu Kebangsaan

Share this:
BMG
Kepala BPIP Prof KH Yudian Wahyudi foto bersama dengan Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga dan peserta dialog menyampaikan Salam Pancasila, bertempat di Auditorium Radjamin Poerba Universitas Simalungun (USI), Pematang Siantar, Selasa (20/9/2022).

Radiapoh: Simalungun Sudah Teruji Sebagai Miniatur Indonesia

Bupati Simalungun Radiapoh Hasiholan Sinaga menyampaikan apresiasi setinggi-tinggi atas kehadiran Kepala BPIP di Kabupaten Simalungun.

“Kenapa Simalungun dipilih sebagai lokasi dialog, silahturahmi terkait dengan masalah pembumian Pancasila itu di seluruh Indonesia, karena Simalungun ini sebagai miniaturnya Indonesia,” kata Radiapoh.

Menurut Radiapoh, Simalungun sebagai miniaturnya Indonesia sudah teruji. Dari dulu, keberagaman dan perbedaan bukan menjadi masalah di Kabupaten Simalungun.

“Itu tentu dilandasi oleh dasar negara kita Pancasila yang membuat Simalungun tidak mempermasalahkan perbedaan,” sambung Radiapoh.

Terkait dengan tambahan mata pelajaran Pancasila bagi peserta didik agar lebih memahami Pancasila, sambung Radiapoh bahwa hal itu telah ada, hanya saja doktrin Pancasila lebih melekat di anak-anak mulai TK, SD, SMP, SMA sampai perguruan tinggi perlu untuk kedepan ini.

“Kami dari Pemkab Simalungun sudah memprogramkan sebelum masuk proses belajar, Pancasila dan Pembukaan UUD 1945 harus dibunyikan,” imbuh Radiapoh.

Turut hadir dalam kegiatan itu; Wakil Bupati H Zonny Waldi, Wakapolres Simalungun Kompol Efianto, mewakili Kajari Asor Olodaiv, Direktur Hubungan Antar Lembaga dan Kerjasama Elfrida Herawati Siregar SP MM.

Kemudian, Rektor USI Dr Corry Purba MSi selaku Ketua Jejaring Panca Mandala (JPM) Simalungun, Staf Ahli Bupati dan pimpinan OPD di Lingkungah Pemkab Simalungun, Kakan Kemenag Ahmad Sofyan, Pimpinan Gereja, Tokoh Adat Simalungun.

BacaAda Bane di GPdI Siloam Bangun saat Radiapoh Ibadah Minggu ke HKBP Serbelawan

BacaFitri Arni Matondang, Putri Purnawirawan Polri, Dibesarkan dalam Kehidupan Mapan

Turut hadir Ketua MUI H Darjat Purba, Ketua FKUB Nurdin Panjaitan, pimpinan ormas, pimpinan universitas yang di Kabupaten Simalungun dan mahasiswa/i USI.

Halaman Sebelumnya <<<

Share this: