SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirtauli Kota Pematangsiantar secara resmi menutup penerimaan pembayaran untuk pemasangan sambungan rumah program hibah air minum perkotaan untuk masyarakat berpenghasilan rendah (MBR), pada hari ini, Jumat (27/9/2019) sekira pukul 16.30 WIB.
Bagi masyarakat yang sudah terdaftar dalam base line program hibah air minum perkotaan untuk MBR dan sudah mendapat panggilan untuk membayar pendaftaran, diminta segera datang ke kantor PDAM Tirtauli, Jalan Porsea, Siantar Barat, dan menyelesaikan administrasinya.
Masyarakat penerima program hibah yang tidak menyelesaikan administrasinya hingga Jumat sekira pukul 16.30 WIB, dinyatakan batal.
Baca: Senyum Sumringah Rosliana Saat Menerima Hadiah Juara di Porpamnas Bandung
Baca: PDAM Tirtauli Tingkatkan Pelayanan Melalui Pembayaran Online
Kabag Humas PDAM Tirtauli Rosliana Sitanggang mengimbau kepada masyarakat yang mendapat program hibah air minum ini untuk segera datang dan menyelesaikan administrasi yang sudah ditetapkan PDAM.
“Apabila nantinya masyarakat mendatangi PDAM Tirtauli lewat dari tanggal yang ditetapkan tidak akan diproses lagi,” kata Rosliana.