Liput Tawuran, Wartawan Dikeroyok Ratusan Pelajar, Tiga Luka-luka
- Rabu, 11 Mar 2020 - 19:04 WIB
- dibaca 1.446 kali
Ditemui di sana, warga Jalan Tombang ternyata sudah resah dengan keberadaan ratusan pelajar tersebut.
“Tiap hari orang itu di sini. Tiap hari berkelahi. Sampai sore di sini. Berantem terus,” kata Adlis Efendi, salah satu warga sekitar.
Warga lainnya menyebut, para pelajar itu kerap berkumpul di salah satu warung. “Di warung itu kumpul-kumpul. Merokok-merokok,” ucap warga. Warga berharap, pihak Taman Siswa bisa lebih memperhatikan dan memberikan pembinaan kepada siswanya.
Sementara itu, RP mengaku, mereka tawuran dengan pelajar dari SMK Persiapan. Motifnya adalah balas dendam.
“Kawan kami ada yang dipukuli (pelajar SMK Persiapan), bang,” ujar RP.
Di Mapolres Siantar, RP kemudian meminta maaf kepada wartawan. Setelah itu, RP dibawa ke rumahnya. Persoalan itu pun diselesaikan dengan kekeluargaan.
Baca: Minggu Subuh Mencekam di Siantar, Pemuda asal Panei Tongah Tewas Dimassa
Orangtua RP membuat surat pernyataan yang isinya berjanji bahwa RP tak akan mengulangi perbuatannya itu. Apabila diulangi, orangtuanya bersedia jika RP diproses hukum lebih lanjut.