Benteng Siantar

Kebakaran di Pasar Horas Dini Hari Tadi, Pakaian Monza Terbakar

Personel pemadam kebakaran (Damkar) berusaha memadamkan api yang menghanguskan satu unit stand di kawasan Pasar Horas, persisnya di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Dwikora, Kecamatan Siantar Barat, Sabtu (5/9/2020) dini hari.

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Kebakaran terjadi di kawasan Pasar Horas Kota Pematang Siantar, Sabtu (5/9/2020) dini hari sekira pukul 00.30 WIB. Api pun menghanguskan sejumlah pakaian bekas atau monza.

Insiden itu terjadi tepatnya di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Dwikora, Kecamatan Siantar Barat. Yang terbakar adalah satu unit stand tempat berjualan pakaian bekas.

Stand tersebut merupakan milik Melda Sirait (46), warga Jalan Mata Air, Kelurahan Aek Nauli, Kecamatan Siantar Selatan.

Dalam kejadian itu, api tak sempat menjalar ke kios maupun lapak berjualan pedagang lainnya. Personel Pemadam Kebakaran (Damkar) yang mendapatkan informasi kejadian itu langsung turun untuk memadamkan api. Sehingga, api tak sempat membesar.

BacaVika, Tersangka Kasus Kebakaran Belasan Kios di Siantar Itu Ternyata Positif Narkoba

Kapolsek Siantar Barat Iptu Esron Siahaan membenarkan kejadian itu. Dia menuturkan, pihaknya sudah turun ke lokasi dan melakukan olah tempat kejadian perkara (TKP) serta memasang police line.

“Penyebab kebakaran belum diketahui. Masih diselidiki,” kata Esron.

BacaKesaksian Warga Sekitar Lokasi Kebakaran di Siopat Suhu: Api Diduga dari Puntung Rokok

Esron menuturkan, saat kejadian, kondisi di lokasi sudah sepi. Tidak ada lagi aktivitas di sana.

“Yang terbakar hanya pakaian bekas. Tidak ada korban jiwa,” jelas Esron.

Esron menambahkan, akibat kejadian itu, kerugian materil yang dialami pemilik stand sejumlah Rp12 juta.