Simak! Antara Pidato Hefriansyah dan Asner di Acara Al Washliyah

Share this:
BMG
Bakal Calon Walikota Siantar Asner Silalahi saat peletakan batu pertama pembangunan Gedung Dakwah dan Pendidikan Syekh HM Arsyad Thalib Lubis Al Wasliyah, di Jalan Rajamin Purba, Kecamatan Siantar Sitalasari, Selasa (22/9/2020) pagi.

Maka dari itu, Asner berkeinginan, Al Washliyah tetap melahirkan tokoh-tokoh energik, terutama pemuda dan pemudi.

Pada kesempatan itu, Asner berharap, pembangunan Gedung Dakwah dan Pendidikan Syekh Muhammad Arsyad Thalib Lubis dapat berjalan sesuai rencana dan waktu yang tepat.

“Saya yakin, Al Washliyah pasti bangkit dan maju,” pungkasnya, seraya menyampaikan ‘selamat atas peletakan batu pertama pembangunan Gedung Dakwah tersebut’.

Masih di lokasi yang sama, Ketua Al Washliyah Sumut Deddy Batubara mendorong semua keluarga besar Al Washliyah untuk meninggalkan dan melupakan semua persoalan yang ada selama ini.

Dia mengajak untuk menciptakan sejarah baru dengan menjadikan pembangunan Gedung Al Washliyah sebagai pusat dakwah dan pendidikan di Kota Pematang Siantar.

“Saya yakin dan percaya, itu pasti bisa kita wujudkan karena kekuatan dan potensi yang kita punya,” ujarnya.

Acara tersebut diisi dengan pembacaan alquran, upacara nasional, dan tausyiah.

BacaJalan Pagi Bagi-bagi Masker, Asner Silalahi: Jangan Lupa 9 Desember, Datang ke TPS!

Tampak hadir Sekjen PB Al Washliyah Drs H Masyhuril Khamis SH, Ketua PW Alwashliyah Sumut Dr H Dedi Iskandar Batubara, dan PD Al Washliyah Kota Pematang Siantar Drs Suriyatno MM. Hadir juga pasangan bakal calon (Balon) Walikota dan Wakil Walikota Asner Silalahi-Susanti Dewayani.

Share this: