Tangis Sahmintan Purba Bikin Pelayat Berhambur: Aku Orang Baik Ya Tuhan, Kenapa Bisa Gini?

Share this:
FERRY SIHOMBING-BMG
Warga dan seorang polisi militer (PM) berusaha menenangkan Sahmintan br Purba, pemilik rumah yang terbakar di Jalan Pamatang, Gang Masjid, Kelurahan Simalungun, Kecamatan Siantar Selatan, Selasa (30/3/2021) siang. (Insert) Petugas pemadam kebakaran di lokasi.

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Suara histeris minta tolong; ada kebakaran sontak bikin warga panik di Jalan Pamatang, Kelurahan Simalungun, Kecamatan Siantar Selatan, Kota Pematang Siantar, Selasa (30/3/2021) siang. Sejumlah pelayat tak jauh dari lokasi ikut berhambur mencari tahu sumber suara teriakan itu.

Ternyata, ada asap hitam membumbung dari rumah berlantai dua di Gang Masjid, Jalan Pamatang. Lokasinya, tak jauh dari Kolam Renang Detis Sari Indah.

Sebagian warga kemudian berlari memberitahu si pemilik rumah Sahmintan br Purba. Kebetulan saat itu, wanita berusia 74 tahun tersebut sedang mencuci pakaian di lantai satu rumahnya.

Dia baru menyadari jika api telah melalap lantai dua rumahnya setelah diberi tahu tetangga. Sahmintan pun langsung menangis dan berteriak histeris saat melihat si jago merah di lantai dua rumahnya.

“Aku orang baik ya Tuhan, kenapa bisa gini?” tangis Sahmintan.

BacaModus Ancam Sebar Video Bokep, Pemuda Ini Minta Jatah Gituan dan Uang Rp3 Juta

BacaDua Sahabat Meninggal Berpelukan dalam Kebakaran Ruko depan ALS Siantar

Ia tampak syok. Seorang personel Polisi Militer datang menghampiri. Bersama warga, dia berusaha menenangkan Sahmintan br Purba.

Kemudian, para tetangga menaruh beras sipinir tonduy ke kepala Sahmintan Purba. Tindakan warga itu sebagai wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa agar Sahmintan Purba kembali semangat, diberi umur panjang dan tabah menghadapi musibah itu.

Bersambung ke halaman 2..

Share this: