Benteng Siantar

Perumda Tirtauli Gelar Pelatihan Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja

Perumda Tirtauli Siantar menggelar pelatihan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) untuk para karyawan. Kegiatan ini berlangsung Senin sampai Rabu (22-24/11/2021).

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Perusahaan Umum Daerah (Perumda) Tirtauli Kota Pematang Diantar menggelar pelatihan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja (SMK3) untuk para karyawan. Pelatihan berlangsung tiga hari, mulai Senin sampai Rabu (22-24/11/2021).

Pembukaan pelatihan ini turut dihadiri Kepala Dinas Tenaga Kerja Siantar Lukas Barus.

Direktur Utama Perumda Tirtauli Zulkifli Lubis, dalam sambutannya, mengatakan, pelatihan ini dilaksanakan demi meningkatkan kemampuan teknik dan konseptual SMK3 di lingkungan kerja Perumda Tirtauli.

Dia mengingatkan pentingnya pelatihan ini dalam rangka meminimalisir risiko kerja yang mungkin terjadi.

Jajaran direksi foto bersama dengan Kepala Dinas Tenaga Kerja Siantar Lukas Barus di sela-sela pelatihan Sistem Manajemen Keselamatan dan Kesehatan Kerja di Perumda Tirtauli Siantar, Rabu (24/11/2021).

BacaKali Ketiga, Siantar Masuk Daftar Penerima Hibah Air Minum

BacaPerumda Tirtauli Temukan Sambungan Ilegal di Komplek Seroja Jalan Asahan

Setelah memahami secara baik masalah keselamatan kerja, selanjutnya, outcome pelatihan ini juga diharapkan akan meningkatkan produktivitas kerja yang merupakan kebutuhan dasar untuk peningkatan kesejahteraan seluruh karyawan.