Berikut Ini 12 Pemuda Berprestasi Penerima Penghargaan di Hari Sumpah Pemuda

Share this:
BMG
Walikota Susanti Dewayani foto bersama dengan para pemuda berprestasi, di halaman Kantor Wali Kota Pematang Siantar, Sabtu (28/10/2023) pagi.

Di sisi lain, sambungnya, perkembangan teknologi terkini dan arus informasi yang semakin cepat membuat kesenjangan penguasaan terhadap teknologi dan informasi antar generasi.

Demikian halnya dengan tatanan sosio-kultural, politik, dan bahkan bisnis yang dikontestasi.

“Kita perlu bertanya apakah artificial intelligence telah digunakan optimal secara masif. Mengimbangi percepatan dan perubahan ini saja sudah cukup membuat kewalahan. Pada intinya, penguasaan oleh pemuda terhadap Teknologi dan Informasi serta Literasi Digital menjadi sesuatu yang harus diseriusi,” tukasnya.

Oleh karena itu, setiap pemuda perlu mempunyai visi, misi, dan peran strategis untuk 30 tahun mendatang agar pembangunan dapat berlari lebih cepat. Strategi paling ampuh adalah dengan tolong-menolong lintas generasi dan gotong royong lintas sektor.

Karena kerja kolaboratif ini sesuai dengan amanah Undang-Undang Nomor 40 Tahun 2009 tentang Kepemudaan dan juga sesuai dengan Perpres Nomor 43 Tahun 2022 tentang Koordinasi Lintas Sektor Penyelenggaraan Pelayanan Kepemudaan, agar implementasi koordinasi lintas sektor tersebut efektif menuju pencapaian Indeks Pembangunan Pemuda (IPP).

“Maka pada momen Hari Sumpah Pemuda ini, kita harus canangkan kebulatan tekad semua stakeholder baik Kementerian dan Lembaga, Pemerintah Provinsi, Pemerintah Kabupaten Kota, Organisasi Kepemudaan, Komunitas serta elemen-elemen lain. Marilah kita jadikan momentum peringatan Hari Sumpah Pemuda ke-95 ini sebagai momentum membangkitkan semangat kolaborasi dalam memajukan negeri,” katanya.

BacaDian Berharap Ada GOR di Karo, Hendrik Tarigan: Mustahil Itu

BacaInformasi Teranyar ‘M Rivay Siregar’: Kalapas Siantar Dituduh Minta Jatah Rp7 Juta per Minggu

Peringatan HSP juga diisi dengan menyanyikan lagu Bagimu Negeri, Mars Kota Pematang Siantar, dan Pelajar Pancasila oleh paduan suara SMA Swasta Sultan Agung.

Upacara diikuti oleh para ASN Pemko Pematang Siantar, pelajar, dan Pramuka.

Halaman Sebelumnya <<<

Share this: