Bis Cepat Sinar Sepadan Masuk Jurang di Saribudolok, 6 Penumpang Luka-luka
- Jumat, 1 Mei 2020 - 20:35 WIB
- dibaca 219 kali
SARIBUDOLOK, BENTENGSIANTAR.com– Satu unit bis cepat Sinar Sepadan masuk jurang di jalan umum Siantar-Saribudolok, persisnya di Kelurahan Saribudolok, Kecamatan Silimahuta, Simalungun, Jumat (1/5/2020) sekira pukul 09.00 WIB. Beruntung, tidak ada korban jiwa dalam insiden itu.
Namun, 6 orang penumpang mengalami luka-luka. Ada yang berobat jalan dan ada pula yang dirawat di Rumah Sakit (RS) Bethesda Saribudolok. Lima dari enam penumpang merupakan warga Berastagi, Kabupaten Tanah Karo. Mereka adalah Elsa Hutagaol (16), Lisma Simanjuntak (64), Farida Simaremare (40), Mariana Manalu (40), dan Renita Nababan (37). Sedangkan satu orang lainnya yakni Parman Saragih (59), warga Marihat Raya, Kecamatan Dolog Masagal, Simalungun.
Sedangkan sopir bus Jhon Berliavin Damanik (30), warga Jalan Cornel Simanjuntak, Kelurahan Naga Huta Timur, Siantar Marihat, Kota Pematang Siantar, tak mengalami luka sama sekali.
Kanit Laka Polres Simalungun Ipda Ramadhan Siregar menerangkan, insiden itu terjadi saat bus tersebut hendak menaikkan penumpang di lokasi kejadian yang kondisi jalannya menurun.
“Saat itu, sopir memberhentikan bus dan keluar untuk menaikkan barang bawaan penumpang. Mesin bus menyala ketika berhenti,” kata Ramadhan.
Baca: 7 Penumpang Selamat dari Insiden Bus Karya Agung Terbalik, Ini Data Lengkapnya..
Baca: Truk Intercooler dan Isuzu Terguling di Tikungan Jalan Lintas Siantar-Parapat
Namun tiba-tiba, bus bernomor polisi BK 7499 TL itu berjalan mundur dan masuk jurang. “Semua penumpang luka ringan,” jelas Ramadhan.
Ramadhan menambahkan, pihaknya sudah mengevakuasi bus dari jurang dan mengamankannya sebagai barang bukti.