Alat Swab di Simalungun Dioperasikan, 2 Orang Pasien Sembuh Diperbolehkan Pulang
- Selasa, 9 Jun 2020 - 01:16 WIB
- dibaca 307 kali
PERDAGANGAN, BENTENGSIANTAR.com– Bupati Simalungun yang juga Ketua Gugus Percepatan Penanganan Covid-19 Kabupaten Simalungun Jopinus Ramli Saragih meninjau langsung laboratorium uji swab Covid-19 dengan Tes Cepat Molekuler (TCM) di Laboratorium Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Perdagangan, Kecamatan Bandar, Kabupaten Simalungun, Senin (8/6/2020).
Laboratorium uji swab di RSUD Perdagangan ini diharapkan akan mempercepat proses pemeriksaan pasien dengan dugaan terpapar Covid-19, sehingga tidak akan terkendala waktu dalam memberikan pelayanan kepada pasien.
Usai menyaksikan uji coba pemeriksaan sampel swab, JR Saragih menyampaikan laboratorium ini diharapkan dapat mempercepat pemeriksaan pasien dan penetapan status pasien, sehingga pengobatan pasien akan lebih efektif.
“Kita bersyukur, Rumah Sakit Perdagangan ini telah memiliki alat uji swab. Tadi, kita sudah coba periksa hasil swab terhadap 2 pasien yang dirawat di sini, dan hasil keduanya negatif, sehingga sudah diperbolehkan pulang,” ujar JR.
Dia menambahkan, dengan adanya alat uji swab ini maka akan mempercepat proses pemeriksaan pasien.
“Mulai hari ini, alat uji swab-nya sudah difungsikan. Tentunya akan lebih cepat untuk mengetahui kondisi pasien. Biasanya, kita menunggu hasil swab dalam beberapa hari. Sekarang, dalam hitungan jam sudah kita ketahui hasilnya,” tambah JR.
Direktur RSUD Perdagangan dr Maslina Sipayung mengatakan bahwa alat uji swab ini merupakan mesin pemeriksaan TB-TCM yang dikonversi untuk pemeriksaan Covid-19 dengan cartridge khusus dan merupakan rekomendasi dari Kementerian Kesehatan.
“Alatnya merupakan rekomendasi dari Kementerian Kesehatan untuk percepatan penanganan Covid-19,” ujarnya.
Baca: Komentar Tim Gugus Pusat Soal Rumah Sakit Darurat Covid-19 di Simalungun
Setelah meninjau laboratorium, JR Saragih menyaksikan pemulangan dua orang pasien positif Covid-19 yang sudah 20 hari dirawat di RSUD Perdagangan.
“Saya memberikan apresiasi yang tinggi atas upaya dan dedikasi ibu direktur bersama jajaran dokter dan tenaga medis, sehingga hari ini telah bertambah pasien sembuh yang sudah kita lakukan di rumah sakit ini. Semoga, upaya kita mendapat dukungan dan doa dari masyarakat serta mendapatkan ridho dari Tuhan Yang Maha Besar,” ujarnya.