GIRSANG, BENTENGSIANTAR.com– Truk tronton bermuatan bahan baku kertas atau pulp terbalik di tikungan Girsang, Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Simalungun, Rabu (9/9/2020), malam sekira pukul 23.00 WIB.
Dalam insiden ini, dua orang meninggal dunia. Kedua korban yakni Dwi Hariadi (35), warga Jalan Karya Dame, Gang Rukun, Kelurahan Karang Berombak, Kecamatan Medan Barat, Medan dan Agung Dermawan (19), warga Desa Bunut, Kecamatan Kota Kisaran Barat, Kabupaten Asahan.
Informasi diperoleh BENTENG SIANTAR, sebelum kejadian, Mitsubishi Truk Tronton bernomor polisi B 9970 MU yang dikendarai Dwi itu melaju dari arah Kabupaten Toba menuju Kota Pematang Siantar.
Tiba di lokasi kejadian yang kondisi jalannya menurun dan menikung, Dwi tiba-tiba hilang kendali. Truk tersebut kemudian selip dan terbalik di beram sebelah kanan jalan.
Baca: Truk Intercooler dan Isuzu Terguling di Tikungan Jalan Lintas Siantar-Parapat
Kedua korban terjepit di dalam truk hingga mengalami luka berat di beberapa bagian tubuhnya. Dari lokasi kejadian, jenazah kedua korban selanjutnya dievakuasi ke Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Parapat.
Kanit Laka Polres Simalungun Ipda Ramadhan Siregar membenarkan kejadian itu. Namun, Ramadhan, belum bisa memberikan keterangan soal asal muasal bahan baku kertas yang berada di dalam truk itu, apakah berasal dari PT Toba Pulp Lestari (TPL) atau bukan.
Baca: Hanya Gara-gara Beram, Posisi Ban Tronton Ini Berada di Atas
Ramadhan juga belum mengetahui secara pasti kedua korban bekerja di perusahaan mana.
“Nggak tahu karyawan mana mereka (kedua korban) ini,” kata Ramadhan, via WhatsApp, Kamis (10/9/2020) siang.