Benteng Siantar

Berikut Daftar Lengkap Pelantikan 70 PNS di Simalungun, 5 Camat Berganti

Kolase foto suasana pelantikan 70 PNS di lingkungan Pemkab Simalungun, bertempat di Balei Harungguan Djabanten Damanik, Kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Rabu (26/06/2024).

RAYA, BENTENGSIANTAR.com– Bupati Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga kembali melakukan pelantikan. Sebanyak 70 Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Simalungun, dilantik dalam jabatan sebagai administrator dan pengawas.

Dari pelantikan 70 PNS itu, di antaranya terdapat pergeseran posisi lima orang jabatan camat. Camat Jawa Maraja Bah Jambi kini dijabat oleh Sudiono. Dia menggantikan Manganjur Lumban Gaol yang mendapat amanah sebagai Camat Pamatang Sidamanik.

Lalu, Muhammad Iqbal yang sebelumnya menjabat sebagai Camat Pematang Sidamanik kembali dipercaya sebagai Camat Siantar. Iqbal menggantikan posisi Henry Butarbutar yang mendapat promosi, sebagai Sekretaris Badan  Kesatuan Bangsa Dan Politik (Kesbangpol) Kabupaten Simalungun.

Kemudian, Bill Morgand Saragih dipercaya mengemban amanah sebagai Camat Silou Kahean. Bill menggantikan posisi Rajaima Purba, Camat Silou Kahean sebelumnya.

Selanjutnya, Juliana Fenanlanpir dilantik sebagai Camat Sidamanik. Juliana menggantikan posisi Linus Lindung Silalahi SE, yang menerima jabatan baru sebagai Sekretaris Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Simalungun.

Untuk selengkapnya, lihat daftar berikut;

Penyematan tanda pangkat kepada camat oleh Sekda Esron Sinaga, bertempat di Balei Harungguan Djabanten Damanik, Kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Rabu (26/06/2024).

Penyematan tanda pangkat kepada camat oleh Sekda Esron Sinaga.

BacaEmpat Kantor Camat Dibangun Baru Era Radiapoh, Dijamin Bikin Pegawai Betah

BacaRadiapoh Gelontorkan Rp13,7 Miliar Bangun Jalan di Silou Kahean

Amatan media, pelantikan ke-70 PNS dipimpin oleh Sekda Esron Sinaga, bertempat di Balei Harungguan Djabanten Damanik Kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Rabu (26/06/2024).

Halaman Selanjutnya >>>

Bupati Simalungun dalam amanat tertulisnya dibaca oleh Sekda Esron Sinaga berpesan kepada para pejabat yang dilantik senantiasa memberi makna dan ketulusan dalam setiap karya dan pekerjaan yang dilakukan.

“Jabatan saudara adalah anugerah yang Tuhan titipkan. Jadikan itu untuk memajukan Kabupaten Simalungun serta meningkatkan pelayanan kepada masyarakat,” tegas bupati.

Untuk diketahui pelantikan sesuai dengan SK Bupati Simalungun, Nomor: 100.3.3.2/32.a/2024, tentang Pelantikan dan Pengambilan sumpah/janji Pegawai Negeri Sipil dalam jabatan admistrator dan pengawas di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Simalungun. Juga memerhatikan Surat Mendagri, Nomor: 100.2.2.3/3366/OTDA, Surat Mendagri, Nomor: 100.2.2.6/4396/OTDA, Surat Pj Gubernur Sumatera Utara, Nomor: 800.1.3.3/115/2024, serta Surat Pj Gubernur Sumatera Utara, Nomor: 800.1.3.3/168/2024.

Penandatanganan pakta integritas para PNS yang dilantik dalam jabatan sebagai administrator dan pengawas, berlangsung di Balei Harungguan Djabanten Damanik, Kantor Bupati Simalungun, Pamatang Raya, Rabu (26/06/2024).

Baca10 Ruas Jalan Provinsi di Simalungun, Era Radiapoh Kondisi Mantap Naik 55,6 %

BacaDi Era Radiapoh, Parapat Bukan Hanya Pantai, Ada Harangan Girsang Paradise

Usai pelantikan, para pejabat melakukan penandatangan pakta integritas di hadapan pimpinan perangkat daerah masing-masing.

Halaman Sebelumnya <<<