Pesan RHS ke Peserta Ausbildung ke Jerman: Kelak Sukses, Jangan Lupa Simalungun!
- Senin, 16 Agu 2021 - 20:05 WIB
- dibaca 137 kali
Dalam kesempatan itu, Rektor USI Corry Purba menyampaikan, kepada peserta jangan lupa berterimakasih kepada Bupati Simalungun atas program Ausbildung ke Jerman. Menurut Corry, banyak orang yang ingin ikut serta, namun yang terbaiklah yang dapat mengikuti.
“Adik-adik harus bangga bisa masuk dalam program ini,” ujar Corry.
Sementara itu, Ketua Panitia Magang yang juga Kepala Cabang Dinas (Kacabdis) Pendidikan Provinsi Sumatera Utara Pematangsiantar-Simalungun, James Andohar Siahaan menyebutkan, ada 120 peserta dari 120 kota yang diberi kesempatan. Dia berharap Bupati Simalungun dapat menambah lebih, karena banyak masyarakat yang semangat ikut program ini.
“Kami juga sudah memberikan perlengkapan kepada peserta, seperti alat tulis dan alat prokes lainnya,” sebut James.
Baca: Selamat! Mahasiswa UHKBPNP Menangkan Lomba PKM dan Kampus Merdeka
Baca: Ada 12 Kekayaan Intelektual Simalungun Terdaftar di Kemenkumham, Apa Saja?
Sekadar diketahui, ausbildung merupakan program pendidikan dan pelatihan profesi selama tiga tahun di Jerman.
Penting untuk dipahami bahwa proses magang kerja ke Jerman, tidak seperti program ke Jepang, Korea maupun PJTKI lainnya.