Pertalite Diduga Campur Air, SPBU Simpang Sambo Siantar di-Police Line

Share this:
BMG
Pihak kepolisian tengah mendalami temuan BBM jenis Pertalite diduga bercampur air di SPBU 14.211.207 Jalan Sangnawaluh Simpang Sambo, Kota Pematangsiantar. Oleh aparat penegak hukum, SPBU itu telah dipasang garis polisi.

Juli Purba, dari pihak SPBU 14.211.207 Kota Pematangsiantar menjelaskan, curah hujan tinggi di Kota Pematangsiantar telah membanjiri area SPBU Simpang Sambo, sehingga air masuk ke dombak tangki penimbunan BBM jenis Pertalite. Atas hal itu, pihaknya telah mendatangkan teknisi untuk melakukan perbaikan.

“Ini musibah yang tidak kita inginkan,” terang Juli ditemui di Mapolres Pematangsiantar.

Kemudian kepada para pengendara yang menjadi korban akibat dari kejadian itu, Juli mengatakan, semampu pihaknya akan memberikan ganti rugi.

“Kurang lebihnya, kami memohon maaf,” imbuh Juli.

Polisi memeriksa tangki timbun milik SPBU Simpang Sambo, Kota Pematangsiantar, Kamis (10/10/2024), pagi.

BacaDalam Dua Minggu, Timbun 2.600 Liter Biosolar, Didapat dari SPBU Siantar

BacaPanther Tertangkap Bawa 540 Liter Solar Subsidi, Sopir Telepon Seseorang, Pidananya Ngeri..

Terpisah, Kanit Ekonomi Polres Pematangsiantar, Ipda Chandra Ritonga mengatakan, pihaknya tengah mendalami kasus pertalite bercampur dengan diduga air di SPBU Simpang Sambo tersebut. Oleh sebab itu, belum dapat memberikan tanggapan lebih jauh. Amatan media, SPBU Simpang Sambo telah dipasangi garis polisi.

Halaman Sebelumnya <<<

Share this: