Mutasi Perwira Polres Siantar, Heribertus ‘Bawa’ Hia, Eduar dan Yuken ke Simalungun

Share this:
BMG
Ilustrasi.

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Kapolda Sumut Irjen Pol Agus Andrianto mengeluarkan surat mutasi sejumlah perwira pertama (Pama) dan perwira menengah (Pamen) di lingkungan Polres Siantar. Mutasi itu tertuang dalam Surat Telegram, Nomor:ST/936-936/X/KEP/2019, tertanggal 8 Oktober 2019.

Dalam surat yang ditandatangani Karo SDM Polda Sumut Kombes Pol Drs IK Suardana, jabatan Wakapolres Siantar yang semula dijabat Kompol Amakhoita Hia digantikan Kompol Bonggas Simarmata. Amakhoita kemudian dipercaya menduduki pos Wakapolres Simalungun mendampingi Kapolres AKBP Heribertus Ompusunggu.

Selain Kompol Amakhoita Hia, ada AKP Eduar Lumbantobing yang sebelumnya menjabat Kasat Narkoba Polres Siantar. AKP Eduar ditempatkan sebagai Kasat Narkoba Polres Simalungun. AKP Eduar sendiri menggantikan AKP TP Butarbutar. Sementara, AKP TP Butarbutar informasinya dimutasi ke Polda Sumut.

Kemudian, jabatan Kasat Narkoba yang ditinggalkan Eduar dipercayakan kepada AKP David Sinaga. David sebelumnya menjabat Kapolsek Padang Hilir, Polres Tebing Tinggi. Ia juga pernah menjabat Kapolsek Siantar Barat dan Kapolsek Siantar Martoba.

BacaMarudut ke Riau, Heribertus di Simalungun, Budi Saragih Pulang Kampung

Selain AKP Eduar dan Kompol Amakhoita Hia, Kanit Jahtanras Polres Siantar Iptu Yuken Saragih juga ikut serta dipindahkan ke Polres Simalungun. Yuken dimutasi ke Polres Simalungun, sebagai perwira pertama (pama). Lalu, Kabag Sumda Polres Siantar Kompol Jonner Purba dimutasi menjadi Kapolsek Tanah Jawa, Polres Simalungun. Jabatan yang sebelumnya ditempati Jonner dipercayakan kepada Kompol Kitaman Manurung, yang sebelumnya menjabat Kabag Sumda Simalungun.

BacaSertijab 4 Perwira Polres Siantar, Sucipto ke Polda, Kasat Reskrim Dijabat Istiono

Dan Kompol Lamin yang sebelumnya menjabat Kabag Sumda Polres Labuhanbatu akan menggantikan posisi Kitaman. Mutasi ini dibenarkan Kasubbag Humas Polres Siantar Aipda Napena Surbakti.

Share this: