SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Ucapan syukur kepada Sang Pencipta berkali-kali mereka ucapkan sesaat setelah melihat Wira dievakuasi dari tiang reklame milik Toko Vista Cell, Jalan Merdeka, Kelurahan Dwikora, Kecamatan Siantar Barat, Kota Pematang Siantar. Suasana menegangkan menyelimuti warga dan pengendara saat melihat Wira berjuang melepaskan diri dari sengatan listrik.
Perjuangan antara hidup dan mati pria 30 tahun itu menyita perhatian warga dan pengendara yang sedang melintas di inti Kota Pematang Siantar, tersebut pada Minggu (3/10/2021) sore.
Arus lalu lintas di depan BCA Siantar itu pun sontak macet. Namun, tidak seorang pun berani mendekat. Termasuk temannya, Dika, warga Jalan Wahidin, Kelurahan Melayu, Kecamatan Siantar Utara.
Baca: Sedih! Ibu dan Anak di Simalungun Tewas Kesetrum Listrik
Baca: Karyawan KSO Wahana Maduma Tewas Tersengat Listrik di Padang Tualang
Sementara, tubuh karyawan CV Raja Sutan Indo itu tampak lemas tak berdaya. Dia tergantung di tiang reklame, kurang lebih satu jam lamanya.
Halaman Selanjutnya..
Diselamatkan Petugas PLN
Beruntung, petugas PLN sigap. Aliran listrik di area itu langsung dipadamkan. Kemudian, petugas PLN dari UP3 Kota Siantar tersebut mengevakuasi Wira menggunakan mobil crane dan pria yang berdomisili di Perumahan Karang Sari Permai, Kecamatan Siantar Martoba, itu pun selamat.
Suasana menegangkan berubah haru. Warga dan pengendara yang menyaksikan proses penyelamatan tersebut akhirnya lega, setelah melihat Wira selamat dari sengatan listrik.
Korban kemudian dibawa masuk ke Toko Vista Cell dan diberi minum oleh warga. Setelah itu, Wira dievakuasi ke rumah sakit untuk mendapat perawatan medis.
Baca: Tewas Tersengat Listrik Saat Perbaiki Kabel Kendor di Teluk Mengkudu
Baca: Banjir Tanah Jawa, Ibu Rumah Tangga Tewas Tersengat Listrik
Informasi diperoleh BENTENG SIANTAR, sore itu, Wira dan Dika hendak mengganti spanduk iklan milik Toko Vista Cell. Saat hendak mengganti spanduk, Wira kesetrum lisrik. Tubuhnya sempat tergantung di tiang reklame selama sekitar satu.
Halaman Selanjutnya..
Pemilik Toko dan Perusahaan Reklame Bakal Diperiksa
Pemilik Toko dan Perusahaan Reklame Bakal Diperiksa
Kabid Trantibum Satpol PP Siantar Raja Nababan mengatakan, pihaknya akan memeriksa pekerja, pihak yang memperkerjakan, dan pemilik toko atas kejadian tersebut.
“Pemilik toko dan yang menyuruh mengganti iklan itu akan kita panggil untuk kita minta keterangan,” kata Raja.
Baca: Nasib Malang Pemasang Lampu Jalan, Tewas Kesetrum, Santunan Dinas PRKP Tidak Ada
Baca: Pemasang Lampu Jalan Tewas Tersengat Listrik, PLN Bilang Itu Sakit Jantung
Diketahui, Wira bekerja untuk perusahaan reklame CV Raja Sutan Indo. Sore itu, Wira hendak mengganti iklan reklame untuk Toko Vista Cell Siantar.