Benteng Siantar

Lintas Malam Kerasaan-Perdagangan, Pensiunan BUMN Itu Meninggal Laka Lantas

Ilustrasi. Laka lantas di jalan umum Pematang Bandar-Perdagangan, tepat di depan SMPN 1, Nagori Pematang Bandar, Kecamatan Pematang Bandar, Simalungun, menewaskan seorang pensiunan BUMN, Rabu (2/6/2021) malam.

PEMATANG BANDAR, BENTENGSIANTAR.com– Marasi Siahaan, seorang pensiunan BUMN, meninggal dunia dalam kecelakaan lalu lintas (laka lantas), pada Rabu (2/6/2021), malam sekira pukul 22.30 WIB.

Insiden nahas itu terjadi di jalan umum Kerasaan-Perdagangan, tepatnya di depan SMPN 1, Nagori Pematang Bandar, Kecamatan Pematang Bandar, Kabupaten Simalungun.

Informasi diperoleh BENTENG SIANTAR, sebelum kejadian, Marasi mengendarai sepeda motor Yamaha NMax bernomor polisi BK 3865 TBK dari arah Pematang Bandar menuju arah Perdagangan.

Saat itu, pria 65 tahun tersebut berkendara dengan kecepatan tinggi. Lalu, setibanya di lokasi kejadian, Marasi tidak memperhatikan sepeda motor Yamaha Force 1 tanpa plat sedang mogok dan didorong oleh Tulus Siburian (16), warga Nagori Pematang Bandar, Kecamatan Pematang Bandar, Kabupaten Simalungun.

BacaPetaka Sopir Mengantuk, Pick Up Gran Max Tabrak Kreta di Perdagangan, Satu Meninggal

BacaTabrakan dengan Mobil lalu Digilas Truk, Pelajar Tewas di Jalinsum Siantar-Perdagangan

Marasi pun menabrak Tulus dan sepeda motor yang didorongnya tersebut. Akibatnya, Marasi terpental ke jalan dan mengalami luka parah di beberapa bagian tubuhnya.

Pria asal Huta IV, Nagori Talun Madear, Kecamatan Pematang Bandar, Kabupaten Simalungun, itu kemudian dievakuasi ke Rumah Sakit (RS) Karya Husada Perdagangan. Namun nasib berkata lain. Setelah beberapa saat menjalani perawatan medis, Marasi menghembuskan nafas terakhirnya.

BacaMelaju Kencang, Pengendara Asal Batubara Meninggal di Perdagangan

BacaScorpio Kontra Mopen Serigala di Kerasaan Rejo, Satu Orang Meninggal

Berbeda dengan Marasi, Tulus hanya mengalami luka ringan dan berobat jalan.

Kanit Laka Polres Simalungun Iptu Jonni Sinaga membenarkan adanya peristiwa tersebut.

“Jenazah korban Marasi Siahaan sudah diserahkan ke pihak keluarga untuk dimakamkan,” kata Jonni.