Mendra Siregar Unggul pada Pilpanag Mariah Hombang, Kecamatan Hutabayu Raja

Share this:
RICHARDO GULTOM-BMG
Calon Pangulu Nagori Mariah Hombang, Kecamatan Hutabayu Raja, Mendra Siregar foto bersama dengan para pendukungnya, Rabu (15/3/2023).

HUTABAYURAJA, BENTENGSIANTAR.com– Pemilihan pangulu nagori (pilpanag) Mariah Hombang, Kecamatan Hutabayu Raja, Kabupaten Simalungun, telah berlangsung Rabu (15/3/2023). Dari penghitungan suara, calon pangulu Mendra Siregar meraih perolehan suara terbanyak.

Data dihimpun BENTENG SIANTAR, adapun perolehan suara calon pangulu, masing-masing sebagai berikut;

1. Jawaris Butarbutar meraih 198 suara,

2. Mendra Siregar meraih 281 suara,

3. Manatap Hutapea meraih 13 suara,

4. Hehesongsong Manurung meraih 238 suara.

Perolehaan suara yang telah dihitung di TPS (tempat pemungutan suara) merupakan hasil perolehan suara sementara, yang nantinya akan kembali dihitung di Balai Pertemuan Kantor Desa oleh Panitia Pilkades.

BacaMencalon jadi Pangulu Mariah Hombang, 8 Misi Mendra Siregar, Poin 4 Menarik Sekali

BacaMendra Siregar, Calon Pangulu Nagori Mariah Hombang Nomor Urut 2

Setelah dinyatakan menang sementara dalam penghitungan suara, Mendra Siregar di hadapan para pendukungnya berjanji akan melanjutkan program dan pembangunan yang menyentuh langsung masyarakat.

“Ketika terpilih menjadi pangulu saya akan melanjutkan program dan pembangunan di Nagori Mariah Hombang,” kata Mendra.

Menurut Mendra, seorang pemimpin harus menjadi pengayom untuk masyarakatnya.

“Pemimpin harus melihat masyarakat sebagai anaknya untuk diayomi,” ujarnya.

BacaPayah! Potret Kantor DPMPN Simalungun Memprihatinkan, Plafon Bolong, Toilet Jorok

BacaPangulu Terpilih di Simalungun Dipungut Biaya Pelantikan dan Tebus SK Hingga Rp10 Juta, Lamhot: Mana Buktinya?

Pada kesempatan itu, Mendra menyampaikan terima kasih kepada seluruh masyarakat yang telah berpartisipasi dalam pilpanag dan memberikan dukungan kepada dirinya.

Pantauan awak media, pelaksanaan pilpanag di Nagori Mariah Hombang Tahun 2023, berlangsung aman dan lancar.

Share this: