Budi Utari Hadir di Pemeriksaan Tapi Tak Mau Menjawab, Walikota Siantar Kesal

Share this:
BMG
Walikota Hefriansyah saat meninggalkan Balaikota Siantar, Jumat (8/11/2019).

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Sekda Nonaktif Budi Utari akhirnya memenuhi undangan pemeriksaan oleh Walikota Siantar bertempat di Balai Kota Pematangsiantar, Jumat (8/11/2019) sore sekira pukul 15.00 WIB. Namun, Walikota Hefriansyah dibuat kesal karena Budi Utari menolak menjawab materi pertanyaan yang diajukan.

Pemeriksaan berlangsung relatif singkat, kurang lebih 30 menit. Walikota Hefriansyah tampak lebih dulu keluar dari ruang kerjanya, tempat berlangsungnya pemeriksaan. Kepada wartawan yang menunggunya, Hefriansyah mengatakan jika Budi Utari tidak kooperatif karena tidak mau menjawab pertanyaan dalam materi pemeriksaan.

“Dia tak kooperatif, nggak menjawab,” kata Hefriansyah ketus, sembari masuk ke mobil dinasnya BK 1 W.

Hal senada disampaikan Inspektorat Eka Hendra. Budi Utari kata Eka Hendra, mempersoalkan surat walikota karena tidak memuat alasan pemanggilan sehingga tidak bersedia menjawab materi pertanyaan yang diajukan.

“Hampir semua matari tidak dijawab,” ujar Eka Hendra, sesaat keluar dari ruangan kerja walikota.

Maka dari itu, lanjut Eka Hendra, akan dilakukan pemeriksaan kembali.

BacaWalikota Siantar ke Sekda Nonaktif: Semalam Cakapnya Lain, tapi Gak Datang

Selain Inspektorat Eka Hendra, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Zainal Siahaan juga hadir dalam pemeriksaan terhadap Sekda Nonaktif Budi Utari. Namun, Kepala BKD Zainal Siahaan enggan memberi penjelasan terkait pemeriksaan Budi Utari.

“Itu wewenang walikota,” kata Zainal, sambil berlalu meninggalkan wartawan.

Share this: