Dhavin Saragih dan Aldo Azhari, Wakil Indonesia di Tournament Karate Sister City Championship 2022

Share this:
BMG
Dhavin Orizka Saragih dan Aldo Azhari, dua atlet karate binaan Inkanas Siantar saat berbincang dengan Walikota Susanti Dewayani (kiri) dan Ketua Dekranasda K Erizal Ginting, Kamis (1/12/2022).

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Dua atlet karate binaan Institut Karate-Do Nasional (Inkanas) Kota Pematang Siantar terpilih menjadi perwakilan Indonesia mengikuti Tournament Karate Sister City Championship 2022 di Kota Medan.

Kedua atlet asal Kota Pematang Siantar yang mengikuti turnamen bertaraf internasional tersebut adalah Dhavin Orizka Saragih dan Aldo Azhari. Keduanya diundang khusus berlaga bersama atlet karate dari negara Malaysia, Thailand, Singapura, China, dan Korea Selatan.

Keduanya diberangkatkan Walikota Susanti Dewayani dan Ketua Dekranasda K Erizal Ginting, dari rumah dinas wali Kota, Jalan MH Sitorus, Kota Pematang Siantar, Kamis (1/12/2022) pagi.

Dalam kesempatan itu, Susanti mendoakan agar kedua atlet dapat meraih prestasi dan mengharumkan nama Kota Pematang Siantar.

“Jaga kesehatan, asupan gizi, dan stamina sebelum bertanding. Kepada orangtua dan pelatih, mari bersama-sama kita mendoakan dan terus mensupport serta memperhatikan anak-anak ini agar potensinya terus berkembang,” kata Susanti.

BacaPetarung MMA Jeka Saragih Terkesima dengan Kelembutan Walikota Siantar Susanti

BacaGOR Baru, Potensi Atlet Berkembang Terbuka, Peluang Siantar di PON 2024

Ketua Dekranasda Siantar, K Erizal Ginting juga tidak ketinggalan memberi semangat kepada para atlet karate. Ia mengatakan, bentuk kepedulian dan sentuhan terhadap pengembangan potensi dan tumbuh kembangnya bidang olahraga adalah tetap membantu dan tetap memberikan kontribusi nyata.

“Saat ini, kita melepas para atlet karate yang akan bertanding. Mari raih prestasi, karena kalau juara itu sudah biasa, tapi jadilah pemenang,” ujar Erizal Ginting, yang juga Ketua TP PKK Kota Pematang Siantar.

Dhavin Orizka Saragih dan Aldo Azhari foto bersama dengan Walikota Siantar, sebelum berangkat mengikuti Tournament Karate Sister City Championship 2022 di Kota Medan, Kamis (1/12/2022).

BacaTarget Bikin TKO Anshul Jubli di Final Road To UFC, Jeka Saragih Mohon Doa Restu Masyarakat Indonesia

BacaMangapul Purba Berangkatkan Ramli Pasaribu, Atlet Tinju Siantar Bertanding ke Jepang

Turut hadir, Ketua Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kota Pematang Siantar Jayadi Sagala, Camat Siantar Barat sekaligus Pembina Inkanas, Pardomuan Nasution, pelatih Irham Taufik Hasibuan, Kabid Binpres Inkanas Ori Saragih, Kabid Humas Inkanas Didi, Bendahara Inkanas Sri Ayu Prastiwi, serta Kabid Organisasi Inkanas Viktor Silitonga.

Share this: