SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Insiden tabung gas meledak terjadi di Jalan Seram Bawah, Kelurahan Bantan, Kecamatan Siantar Barat, Kota Pematang Siantar.
Peristiwa ini mengakibatkan pasangan suami istri Budianto (60) dan Arni (50) serta menantunya Joko Irawan (30) mengalami luka bakar.
Ketiganya selamat berkat bantuan keluarga dan warga setempat. Saat kejadian, ketiganya langsung dilarikan ke Rumah Sakit Rasyida, Jalan Seram Atas, guna mendapat perawatan medis.
Berselang beberapa saat kemudian, ketiga korban kemudian dirujuk ke Rumah Sakit Vita Insani Kota Pematang Siantar, guna mendapat perawatan medis lebih lanjut.
Dari informasi diperoleh BENTENG SIANTAR pada Rabu (13/7/2022), insiden tabung gas meledak itu terjadi pada Senin (11/7/2022) malam. Saat itu, Budianto sedang memasak hidangan untuk santap malam. Lalu, dia melihat kepulan asap.
Melihat itu, Budianto panik. Arni dan Joko Irawan yang kebetulan juga berada di rumah saat itu bergegas ke dapur untuk mengecek situasi.
Tiba-tiba tabung gas berukuran 3 kg yang ada di dapur itu memercikkan api dan meledak. Budianto, Arni dan menantunya Joko Irawan pun terkena sambaran api.
Mereka pun panik.
Mendengar suara ledakan itu, anak korban Ita Ratnasari yang pada saat itu sedang berada di ruang tamu langsung ke dapur dan berusaha menyelamatkan ketiga korban.
Kemudian, Ita Ratnasari berteriak sekuatnya.
Baca: Siantar Membara, Gudang Gas Elpiji Terbakar, 5 Orang Meninggal
Baca: Tabung Gas Meledak, Satu Karyawan Rumah Makan depan SMPN 2 Siantar Terbakar
Mendengar teriakan anak korban, para tetangga langsung berbondong-bondong datang memberi pertolongan. Kemudian membawa ketiga korban ke Rumah Sakit Rasyida.
Sementara, petugas pemadam kebakaran turun keesokan harinya. Petugas melakukan penyemprotan ke arah tabung gas yang masih mengeluarkan kepulan asap tebal.
Tips Aman Mengatasi Tabung Gas Bocor, Paling Penting Jangan Panik!
Tips Aman Mengatasi Tabung Gas Bocor, Paling Penting Jangan Panik!
Kebocoran tabung gas menjadi salahsatu masalah yang kerap menimbulkan ledakan kebakaran. Situasi ini membuat sebagian besar orang panik dan takut ketika terjadi kebocoran gas.
Hindari kebocoran gas dengan cara yang tepat. Jika sempat terjadi, pastikan Anda tidak panik dan melakukan langkah-langkah penanganan yang cepat dan tepat, sehingga hal itu tidak menimbulkan ledakan atau bahkan dampak buruk lainnya di rumah Anda.
Dari insiden ini, berikut Redaksi BENTENG SIANTAR membagikan tips ketika menghadapi situasi serupa. Hal pertama yang harus dilakukan adalah jangan panik.
Dirangkum dari berbagai sumber, berikut ini cara aman mengatasi tabung gas bocor.
1. Hindari Kontak Listrik dan Api
Kalau tabung gas Anda mengalami kebocoran, pastikan Anda tidak menyalakan api dan segera memastikan kompor dalam kondisi tidak menyala. Hal itu penting untuk menghindari terjadinya ledakan pada tabung gas.
Selain itu, hindari menyalakan lampu dan ataupun perangkat lainnya yang berhubungan dengan listrik. Sebab kontak listrik dapat memicu kemunculan gas di dalam ruangan dan mengakibatkan ledakan pada tabung gas. Tetaplah tenang dan hindari untuk melakukan kedua hal di atas dengan alasan apapun.
2. Cabut Regulator pada Tabung Gas
Anda tidak perlu takut, meskipun bau gas mungkin sudah tercium di area dapur. Anda harus segera mencabut regulator yang masih terpasang pada tabung gas. Pastikan tabung tercabut dengan sempurna, sehingga tidak memicu kebocoran yang lebih parah dari tabung gas tersebut.
3. Bawa Tabung Gas ke Luar dan Buka Jendela atau Ventilasi
Gas yang menyebar di area dapur mungkin saja sudah cukup banyak, sehingga perlu membuka jendela atau ventilasi dapur. Selanjutnya buka pintu dengan lebar, agar udara bersih bisa masuk dan gas menyebar ke luar.
Selain itu, Anda perlu membawa tabung itu keluar dari dapur, sehingga tidak memicu ledakan.
Baca: Sang Kakek Terbakar Saat Selamatkan Menantu dan Tiga Cucu dari Gudang Gas
Baca: Rumah Panggung Milik Boru Sinaga di Gurilla Ludes Terbakar
Untuk mengantisipasi kondisi seperti ini, akan jauh lebih baik jika sejak awal Anda memang memiliki ventilasi udara yang cukup di area dapur, sehingga tidak terjadi penumpukan gas yang dapat memicu terjadinya ledakan.
Periksa Regulator Secara Berkala!
Periksa Regulator Secara Berkala!
4. Tutup Tabung dengan Kain Basah
Dalam kondisi tertentu, bisa saja sudah terdapat api kecil di sekitar tabung gas. Anda mungkin akan sangat panik melihat situasi itu. Namun, Anda harus tetap tenang dan segera mengambil tindakan yang tepat untuk mengatasinya. Ambillah kain yang ada di sekitar anda dan basahi dengan air, lalu segera tutupkan pada api tersebut.
Hal ini lakukan juga pada tabung gas Anda, terutama pada bagian permukaannya. Kain yang basah seperti ini akan segera membuat api padam dan menghindari terjadinya ledakan pada tabung gas tersebut.
5. Periksa Regulator Secara Berkala
Kebocoran gas tidak selalu disebabkan oleh tabung atau karet tabung yang tidak pas. Hal itu juga bisa disebabkan oleh regulator yang digunakan. Regulator bisa saja mengalami keruskan, kebocoran, atau bahkan rapuh pada beberapa bagian akibat masa pakai yang sudah terlalu lama.
Maka, Anda harus mengantisipasi hal itu dengan baik, yakni dengan cara melakukan pengecekan secara berkala. Kalau sudah terlihat ada tanda-tanda kerusakan, maka segera ganti regulator Anda dengan yang baru.
6. Jaga Kebersihan Kompor
Menjaga kebersihan area memasak/dapur juga sangat penting, agar segela sesuatunya tertata dengan rapi dan bersih. Anda perlu memberi perhatian khusus pada area kompor Anda.
Baca: Petaka Gas Bocor Berujung Buyarnya Pesta Sunatan, 13 Korban Luka Bakar
Baca: Tabung Gas Elpiji 3 Kg Meledak, 2 Rumah Terbakar
Bersihkan seluruh area kompor dengan teratur, termasuk regulator dan juga area di sekitar tabung gas, sehingga kotoran dan debu tidak menempel di sana.