Benteng Siantar

Debit Air Berkurang di Rumah Anda, Cek Penyebabnya di Sini! Tirtauli Sudah Turun Tangan

Pipa bocor di Jalan Saribudolok, perbatasan Siantar-Simalungun, persis di depan Hotel Raja. Kondisi ini membuat layanan air bersih terganggu untuk sementara di sejumlah wilayah di Kota Pematang Siantar, Jumat (19/8/2022).

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Jika debit air berkurang atau air sama sekali tidak mengalir ke rumah Anda, hal itu diakibatkan adanya kebocoran pipa di Jalan Saribudolok, perbatasan Siantar-Simalungun, persis di depan Hotel Raja.

Meski demikian, tidak usah khawatir. Perumda Tirtauli sudah menanganinya. Tim Teknis Perumda Tirtauli telah turun langsung ke lokasi, Jumat (19/8/2022), guna melakukan perbaikan.

“Itu yang membuat layanan air bersih terganggu untuk sementara,” kata Kabid Trandist Perumda Tirtauli, Jumirin, dalam keterangan tertulisnya kepada BENTENG SIANTAR.

Jumirin menjelaskan, kebocoran disebabkan oleh rusaknya karet penyambungan antar pipa dikarenakan aus.

Dia mengatakan, selama proses penanggulangan kebocoran itu akan menyebabkan aliran air bersih ke sejumlah kawasan terganggu untuk sementara.

BacaBerliana Napitu Melepas Perumda Tirtauli, Ikut RHS Jadi Dirtek PDAM Tirta Lihou

BacaPerumda Tirtauli Gandeng IUWASH PLUS Menekan Kebocoran Air

Kawasan-kawasan dimaksud, yakni; Jalan Negeri Bosar, Jalan Sisingamangaraja sekitar jembatan kembar, Jalan Argasari, Jalan Gunung Simanuk-manuk.

Kemudian, Jalan Simbolon, Jalan Merdeka, Jalan Sutomo, Cipto, Thamrin, Sabang Merauke, Jalan Tenggiri, Kompleks RSUD Djasamen Saragih, Jalan Kakab, Jalan Senangin, Jalan Ahmad Yani, dan BDB sekitarnya.

BacaAda Perbaikan Pipa, Aliran Air ke Jalan Medan Siantar Terputus Sementara

BacaPemasangan Air Program MBR Perumda Tirtauli Segera Dimulai, Ingat Biaya Hanya Rp200 Ribu!

Namun, proses perbaikan itu diperkirakan akan selesai hari ini juga.

“Kami menyampaikan permohonan yang sebesar-besarnya kepada seluruh pelanggan kami atas ketidaknyamanan oleh proses perbaikan yang sedang berlangsung ini,” ujar Kabag Humas Perumda Tirtauli Jimmi Simatupang.