Empat Prioritas Pembangunan Daerah Kota Pematangsiantar Tahun 2025

Share this:
BMG
Walikota Susanti Dewayani bersama perwakilan Pj Gubernur Sumut Kepala Dinas Ketenagakerjaan, Abdul Haris Lubis dan Forkopimda membuka secara resmi Musrenbang RKPD Kota Pematangsiantar Tahun 2025, dilaksanakan di Ballroom Hotel Horison, Jalan Medan, Kecamatan Siantar Martoba, Kota Pematangsiantar, Selasa (27/02/2024).

SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Walikota Pematangsiantar Susanti Dewayani bersama perwakilan Pj Gubernur Sumatera Utara (Sumut) Kepala Dinas Ketenagakerjaan, Abdul Haris Lubis dan Forkopimda Kota Pematangsiantar membuka secara resmi Musyawarah Perencanaan Pembangunan (Musrenbang) Rencana Kerja Pemerintah Daerah (RKPD) Kota Pematangsiantar Tahun 2025. Musrenbang RKPD dilaksanakan di Ballroom Hotel Horison, Jalan Medan, Kecamatan Siantar Martoba, Kota Pematangsiantar, Selasa (27/02/2024).

Susanti dalam sambutannya, menyampaikan musrenbang ini dalam rangka penyusunan RKPD Kota Pematangsiantar Tahun 2025. Musyawarah RKPD merupakan agenda tahunan guna menyepakati prioritas pembangunan, program, dan kegiatan yang akan diselenggarakan tahun berikutnya.

Dia berharap kegiatan ini akan menghasilkan kebijakan perencanaan pembangunan yang memberikan manfaat sebesar-besarnya bagi kesejahteraan masyarakat.

Dalam kesempatan itu, Susanti memaparkan beberapa capaian indikator makro ekonomi dan sosial Kota Pematangsiantar tahun 2023. Pencapaian tersebut merupakan hasil komitmen dan kerja bersama pada tahun 2023 dalam rangka bangkit dan maju guna mewujudkan Kota Pematangsiantar yang sehat, sejahtera, dan berkualitas.

Salah satunya, mendapat peringkat 11 sebagai Kota Paling Toleran di Indonesia.

“Di mana pada tahun sebelumnya Kota Pematangsiantar berada di urutan ke-31,” kata Susanti.

Susanti turut memberikan informasi bahwa Pemerintah Kota (Pemko) Pematangsiantar meraih juara pertama tingkat Provinsi Sumut untuk Penghargaan Pembangunan Daerah (PPD). Dijelaskan, PPD merupakan inovasi Kota Pematangsiantar melalui Dinas Koperasi tentang Dana Bergulir UMKM.

“Insya Allah akan mewakili Provinsi Sumatera Utara di tingkat nasional, dan semoga nantinya Kota Pematangsiantar akan meraih juara di tingkat nasional,” harap Susanti.

BacaMP: Simalungun Ini Bukan Kaleng-kaleng, Sama Gubernur pun Saya Main

BacaPj Gubernur Hassanudin: Saatnya Meninggalkan Ego Sektoral dan Kewilayahan, Bersama Bangun Sumut

Ditambahkan , dalam upaya mewujudkan Pematangsiantar bangkit dan maju, untuk masyarakat sehat, sejahtera, dan berkualitas, sesuai tema pembangunan Kota Pematangsiantar Tahun 2025, yaitu peningkatan infrastruktur pelayanan dasar bagi masyarakat dan percepatan pertumbuhan ekonomi, maka ditetapkan empat prioritas pembangunan daerah yang akan dilaksanakan.

Pertama, peningkatan infrastruktur dan lingkungan dengan fokus meningkatkan konektivitas wilayah dan cakupan infrastruktur dasar dan meningkatkan mitigasi dan pengelolaan sampah.

Halaman Selanjutnya >>>

Share this: