Prabowo Unggul di TPS Walikota Nyoblos, Siantar Keseluruhan Jokowi Menang
- Kamis, 18 Apr 2019 - 18:44 WIB
- dibaca 433 kali
SIANTAR, BENTENGSIANTAR.com– Tim Monitoring Pemilu 2019 Pemko Siantar sudah menerima hasil perolehan suara pemilihan presiden (pilpres) di 8 kecamatan di Kota Pematangsiantar. Hasilnya, pasangan calon presiden (capres)-calon wakil presiden (cawapres) nomor urut 01 Joko Widodi-Ma’ruf Amin menang.
Uniknya, di tempat pemungutan suara (TPS) Walikota Siantar Hefriansyah menyoblos, pasangan capres-cawapres nomor urut 02 Prabowo Subianto-Sandiaga Uno unggul. Hefriansyah menyalurkan hak suaranya di TPS 12, Jalan Seram Bawah, Kelurahan Bantan, Kecamatan Siantar Barat. Ada 268 daftar pemilih tetap (DPT) di sana. Hasilnya, Prabowo-Sandi unggul dengan 100 suara, sedangkan Jokowi-Amin memeroleh 92 suara. Dan 2 suara dinyatakan tidak sah.
Sementara itu, secara keseluruhan di Kota Pematangsiantar, Jokowi-Amin unggul 77,13 persen. Prabowo-Sandi hanya meraih 22,92 persen. Berikut daftar perolehan suara capres-cawapres di 8 kecamatan yang ada di Siantar:
Kecamatan Siantar Selatan, dari 10.394 pemilih, Jokowi-Ma’ruf meraih 9.775 suara, Prabowo-Sandi mendapat 613 suara. Sebanyak 6 surat suara dinyatakan tidak sah.
Baca: Nekat Membunuh Karena Masalah Tarif Bercinta di Bawah Pohon Sawit
Baca: Begini Antusiasme Masyarakat Ikuti Simulasi Pencoblosan Surat Suara yang Digelar PDIP
Baca: Simulasi Pencoblosan Surat Suara Pemilu, MP: Kalau Ada yang Robek, Ganti!
Kecamatan Siantar Timur, dari 16.296 pemilih, Jokowi-Ma’ruf mendapat 13.582 suara, Prabowo-Sandi mendapat 2.677 suara, dan surat suara tidak sah sebanyak 37.
Kecamatan Siantar Simarimbun, dari 10.224 pemilih, Jokowi-Ma’ruf mendapat 9.216 suara, Prabowo-Sandi mendapat 1.008 suara. Kecamatan Siantar Marihat, dari 11.286 pemilih, Jokowi-Ma’ruf mendapat 10.111 suara, Prabowo-Sandi mendapat 1.157 suara, dan surat suara tidak sah sebanyak 18.
Kecamatan Siantar Barat, dari 20.089 pemilih, Jokowi-Ma’ruf meraih 10.659 suara, Prabowo-Sandi 9.314 suara, dan surat suara tidak sah sebanyak 17. Kecamatan Siantar Utara, dari 27.599 pemilih, Jokowi-Ma’ruf meraih 20.046 suara, Prabowo-Sandi 7.472 suara, dan surat suara tidak sah sebanyak 81.
Baca: Menetap di Siantar, Tersangka Pembunuh Ngatiyem Miliki Empat Nama Samaran
Baca: Berkunjung ke Kedai Kopi Nainggolan, Djarot Apresiasi Tingginya Toleransi di Siantar
Baca: Masyarakat Bane Siap Menangkan Sahman Saragih Menuju DPRD Siantar
Kecamatan Siantar Martoba, dari 25.099 pemilih, Jokowi-Ma’ruf meraih 17.814 suara, Prabowo-Sandi 7.192 suara, dan surat suara tidak sah sebanyak 93. Dan Kecamatan Siantar Sitalasari, dari 14.902 pemilih, Jokowi-Ma’ruf meraih 9.947 suara, Prabowo-Sandi 5.376 suara, dan surat suara tidak sah sebanyak 44.
Total keseluruhan DPT sebanyak 119.269, surat suara sah sebanyak 118.973, dan surat suara tidak sah sebanyak 296.