Datang ke Sigodang Barat, JR Saragih Bicara Rahasia Keluarga Harmonis

Share this:
JONLI SIMARMATA-BMG
Bupati Simalungun JR Saragih memotivasi masyarakat Kecamatan Panei bertempat di Nagori Sigodang Barat, Senin (20/1/2020).

Seusai menyampaikan motivasi, JR Saragih meninjau pelayanan administrasi kependudukan, pelayanan kesehatan, pasar murah. Lalu, JR beristirahat di warung kopi sambil bercanda gurau di sekitaran lokasi itu.

Sembari bersantai, sesekali warga hadir dan mengajak Bupati mengabadikan momen itu dengan berswafoto. Seusai makan siang di rumah orangtua Kadisduk Capil yang juga berada di sekitaran lokasi, JR Saragih dan rombongan berangkat meninggalkan lokasi menuju Kantor Bupati Simalungun di Pamatang Raya.

Hadir dalam acara itu, Sekda Simalungun Mixnon Andreas Simamora dan sejumlah pimpinan OPD (Organisasi Perangkat Daerah).

Melepas Rindu

Oncai Saragih (40), salah seorang tokoh masyarakat saat diwawancarai wartawan mengaku sangat bangga dan tersanjung atas kunjungan Bupati Simalungun ke desa itu.

“Masyarakat di sini sangat bangga atas kehadiran bapak Bupati JR Saragih. Selain mendapatkan sejumlah pelayanan gratis, kami juga bisa melepas rindu kepada beliau. Jarang bisa ketemu dengan pak Bupati, makanya kami merasa tersanjung ketika beliau berkunjung ke sini,” ungkap warga Dusun Sigodang itu.

“Kami juga termotivasi dengan arahan beliau. Semoga motivasi yang beliau sampaikan, dapat kami renungkan dan kami laksanakan di dalam kehidupan kami masing-masing. Kami ucapkan terima kasih pak Bupati,” ujar pria tampan itu, seraya tersenyum.

Bupati Simalungun JR Saragih berbincang dengan para petugas yang sedang melaksanakan layanan kesehatan di Nagori Sigodang Barat, Senin (20/1/2020).

Baca4 Situmorang Bersaudara Terjangkit Difteri, Satu Anak Meninggal

Senada dengan Pangulu Nagori Sigodang Barat Jon Edi Riston Saragih. Ia menyampaikan terima kasih kepada Bupati Simalungun atas kunjungan dan kepeduliannya hadir di desa tersebut.

“Kami bangga, kami salut, semoga pak Bupati selalu sehat, umur yang panjang dan diberkati Tuhan Yang Maha Kuasa,” pungkas Jon Edi Riston Saragih.

Share this: