Mengungkap Misteri Identitas Pemilik Potongan Kaki Manusia di Sungai Bah Bolon

Share this:
FERRY SIHOMBING-BMG
Personel Polres Simalungun melakukan penyisiran di aliran Sungai Bah Bolon untuk menemukan petunjuk dan bagian tubuh lain atas penemuan potongan kaki manusia beberapa hari lalu.

SIMALUNGUN, BENTENGSIANTAR.com– Hingga kini, belum diketahui siapa identitas pemilik potongan kaki manusia yang ditemukan di Sungai Bah Bolon, beberapa hari lalu. Pihak kepolisian setempat masih melakukan  penyelidikan dan mencari bagian tubuh korban yang lain.

Penyisiran pun dilakukan di Sungai Bah Bolon, mulai dari Nagori Pamatang Simalungun sampai ke Nagori Karang Bangun, Kecamatan Siantar, Kabupaten Simalungun, pada Jumat (27/5/2022) siang.

Masyarakat turut membantu petugas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB) menyisir sungai Bah Bolon.

Kapolres Simalungun AKBP Nicolas Dedy Arifianto, melalui Kasat Reskrim AKP Rachmat Aribowo menjelaskan, penyisiran dilaksanakan sejak pagi sekira pukul 10.00 WIB hingga 17.00 WIB.

BacaHeboh! Potongan Kaki Manusia Ditemukan di Sungai Bah Bolon Siantar

BacaMencari Ikan Tengah Malam di Sungai Bah Bolon, Pagi Ditemukan Meninggal

Penyisiran dilakukan untuk mencari petunjuk serta bagian tubuh lain dari potongan kaki manusia yang ditemukan sebelumnya.

Namun, belum ada ditemukan potongan tubuh manusia lainnya. Petunjuk yang berhubungan dengan penemuan dari potongan kaki manusia itu juga belum ditemukan.

Warga turut membantu petugas melakukan penyisiran untuk menemukan bagian tubuh korban yang lain menyusul ditemukannya potongan kaki manusia di Sungai Bah Bolon, beberapa hari lalu.

BacaHilang Sabtu, Warga Marihat Bandar Ditemukan Meninggal di Sungai Bah Bolon

BacaLagi, Warga Simalungun Meninggal di Sungai Bah Bolon, Kali Ini Pemancing

Rachmat mengimbau masyarakat, terkhusus warga Kabupaten Simalungun apabila ada keluarganya yang hilang, agar menghubungi dan melaporkan ke kantor polisi terdekat.

Share this: