35 Tahun Tidak Tersentuh, Sekarang Lebih Baik di Tangan Radiapoh
- Rabu, 24 Apr 2024 - 06:02 WIB
- dibaca 456 kali
Untuk diketahui, dengan dibangunnya jalan hotmix dari Nagori Karang Bangun, Kecamatan Siantar menuju Karang Rejo, Kecamatan Gunung Maligas, maka pilihan akses jalan menuju objek wisata pemandian alam Karang Anyer menjadi bertambah.
Jika sebelumnya, ada dua akses jalan umum menuju Karang Anyer, dari Simpang Karang Sari Jalan Medan dengan jarak kurang lebih 12 Km dan Perumnas Batu Anam, Jalan Asahan berjarak kurang lebih 9 Km.
Tetapi sekarang, akses jalan menuju Karang Anyer via Simpang Servis Rambung Merah, bisa jadi pilihan. Pertama karena, jarak tempuh relatif dekat hanya berjarak 6 Km. Kedua, kondisi jalan nantinya akan lebih bagus.
Kadis PUTR, Hotbinson Damanik mengungkapkan, kondisi jalan dari Simpang Servis Rambung Merah ke Kampung Samosir sudah mulus. Perbaikan dilakukan kurang lebih sepanjang 800 meter pada Tahun 2023 lalu.
Baca: Radiapoh Tinjau Jalan Penghubung Panei-Sidamanik, Warga Ikhlas Lahan Dicaplok Untuk Pelebaran
Baca: Atasi Jalan Rusak di Simalungun, Dinas PU Bangun Komunikasi Intens ke Kementerian PU
Lalu, tahun ini, sedang dilanjutkan rekonstruksi jalan (pelebaran, hotmix dan bahu beton kiri dan kanan) sepanjang 4,3 Km dari Kampung Samosir ke Karang Rejo, Kecamatan Gunung Maligas. Hotbinson berharap perbaikan jalan itu nantinya dapat mendongkrak perekonomian warga, terutama masyarakat petani.