Di Era Radiapoh, Parapat Bukan Hanya Pantai, Ada Harangan Girsang Paradise

Share this:
BMG
Bupati Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga, didampingi Sekda Esron Sinaga, Kadis PUTR, Hotbinson Damanik dan rombongan berdiri di pematang sawah di sela-sela meninjau proyek peningkatan jalan hotmix menuju puncak  Harangan Girsang Paradise, objek wisata baru Parapat, Girsang Sipangan Bolon, Rabu (24/04/2024).

Parapat jadi Kota Turis Super Prioritas dari Segi Kebersihan

Radiapoh juga menyampaikan komitmennya untuk melanjutkan pembangunan jalan hotmix dari Girsang 1 sampai ke Girsang 2 sampai tuntas hingga kembali lagi ke jalan negara. Sehingga nanti, kalau jalan itu sudah selesai pembangunannya, maka dapat berfungsi sebagai jalan lingkar.

Jika seluruh sarana dan prasarana itu selesai, tentu akan tumbuh geliat ekonomi. Tentu, wisatawan akan ramai berkunjung, bukan hanya wisatawan lokal tetapi juga mancanegara akan datang melihat keindahan Danau Toba dari Parapat dan Harangan Girsang Paradise.

Itu sebabnya Radiapoh berencana menjadikan kota turis Parapat menjadi objek wisata dengan super prioritas dalam segi kebersihan. Sebab kalau objek wisata tidak bersih, menurut Radiapoh, maka hal itu sama saja bohong.

Bupati Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga menyapa masyarakat Girsang di sela-sela meninjau proyek peningkatan jalan hotmix menuju puncak Harangan Girsang Paradise, objek wisata baru Parapat, Girsang Sipangan Bolon, Rabu (24/04/2024).

Kepala Dinas PUTR Simalungun, Hotbinson Damanik menjelaskan, proyek pembangunan jalan hotmix dari Girsang 1 sampai ke Girsang 2 di Kecamatan Girsang Sipangan Bolon, Kabupaten Simalungun adalah untuk mendukung ekowisata Harangan Sirikki. Panjang 2,5 Km, lebar 4,5 meter dari Girsang 1 sampai ke Girsang 2.

“Kalau itu nanti selesai, fungsinya sebagai jalan lingkar. Dari jalan nasional kembali ke jalan nasional,” kata Hotbinson, kepada Benteng Siantar, Kamis (25/04/2024) malam.

Sementara itu, Kadis Pariwisata, Fikri Damanik mengatakan, bagi wisatawan yang ingin wisata tracking, melihat keindahan Danau Toba dari ketinggian, ekowisata Harangan Girsang Paradise adalah pilihan tepat.

Bupati Simalungun, Radiapoh Hasiholan Sinaga foto bersama dengan masyarakat Girsang di sela-sela meninjau proyek peningkatan jalan hotmix menuju puncak Harangan Girsang Paradise, objek wisata baru Parapat, Girsang Sipangan Bolon, Rabu (24/04/2024).

BacaSaat Energi Terkuras Pandemi, RHS Hidupkan Kembali Tradisi Nenek Moyang, Perbaikan Jalan 162,5 Km Terkabul

BacaPunya Puluhan Perusahaan, Ribuan Karyawan, RHS Ungkap Rahasia Mereka Setia

Selama ini, kata Fikri, fokus perhatian wisatawan di pantai Parapat. Jadi, dengan adanya ekowisata Harangan Girsang Paradise, wisatawan bisa betah lebih lama dengan menawarkan objek wisata yang menampilkan Kota Parapat dari atas bukit yang indah.

“Dengan begitu, perputaran ekonomi dari sektor pariwisata bisa meningkat,” tandas Fikri.

Halaman Sebelumnya <<<

Share this: